More

    Tuntut Nasionalisasi Blok Mahakam, Aktivis KAMMI Tidur di Jalan

    Ahmad Fauzan Sazli

    Aktivis KAMMI tidur di jalan di depan gedung DPR RI, Jakarta, Kamis, (22/11/2012). FOTO : AHMAD FAUZAN SAZLI

    - Advertisement -

    JAKARTA, KabarKampus – Sekitar 20 mahasiswa dari Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia (KAMMI) Megapolitan malakukan aksi tidur di jalan di depan gedung DPR RI, Jakarta, Kamis, (22/11/2012). Aksi tersebut adalah upaya mendesak DPR RI untuk mendukung nasionalisasi Blok Mahakam.

    Dalam aksinya mahasiswa menggunakan separuh jalan Gaoto Subroto, Jakarta. Mereka juga berorasi secara bergantian.

    “Kami mewakili rakyat Indonesia menyatakan hentikan penyerahan Blok Mahakam kepada asing. Sebentar lagi Kontrak Karya Blok Mahakam dengan Prancis habis. Kami meminta pemerintah membatalkan kontrak tersebut.” kata Dindin Nurdiyansyah, ketua umum KAMMI Wilayah Megapolitan.

    Dindin mengungkapkan, aksi ini adalah aksi lanjutan dari aksi penyerahan petisi kepada pemerintah yang ditandatangani 500 tokoh dari Aliansi Selamatkan Blok Mahakam sebulan lalu. Saat ini perwakilan dari Aliansi tersebut, tengah melakukan audiensi dengan anggota DPR terkait Blok Mahakam.

    “Untuk itu, kami mendesak DPR RI untuk mendukung penolakan penyerahan Blok Mahakam kepada Asing,” kata Dindin.

    Setalah melakukan orasi selama satu jam, mahasiswa kemudian meninggalkan gedung DPR RI. Aksi tersebut, berlangsung damai.[]

    - Advertisement -

    LEAVE A REPLY

    Please enter your comment!
    Please enter your name here