More

    Pecinta Olahraga Ekstrim Dunia Adu Kebolehan di Kampus Telkom University

    Salah satu freestyle BMX uji kebolehan dalam kompetisi olahraga ektrim tingkat dunia di kampus Tel-U, Bandung, Sabtu, (03/10/2015). Foto : Fauzan
    Salah satu freestyle BMX uji kebolehan dalam kompetisi olahraga ektrim tingkat dunia di kampus Tel-U, Bandung, Sabtu, (03/10/2015). Foto : Fauzan

    BANDUNG, KabarKampus – Lebih darii 300 pecinta olahraga ekstrim dari berbagai negara adu kebolehan dalam kompetisi Internesional Indonesia Open X-Sports Championship (IOXC) ke-7 di kampus Telkom University, Bandung dari tanggal 02 – 04 Oktober 2015. Salah satu kompetisi bergengsi tingkat dunia ini diikuti oleh sejumlah negara diantaranya Polandia, Jepang, Thailand, Sigapura, Amerika, Perancis, dan tuan rumah Indonesia.

    Dengan adanya pertandingan ini, aula di Telkom University disulap menjadi arena skate board dan BMX berstandar internasional. Adapun selain cabang olahraga BMX dan Skateboard Freestyle ajang ini juga mepertandingkan sejumlah cabang olahraga yaitu, Aggresive Inline, B-Boy, dan Freestyle Basket Ball.

    Bambang Laksono, Asisten Deputi Olahraga Rekreasi Deputi Bidang Pemberdayaan Olahraga mengatakan, ajang ini merupakan upaya mempasilitasi anak muda pecinta olahraga ekstrim di Indonesia. Agar anak muda Indonesia  lebih berprestasi lewat olahraga ini.

    - Advertisement -

    “Saya lihat di jalan mereka sering berlatih keras hingga malam. Inilah salah satu bentuk dukungan kami kepada mereka,” kata Bambang.

    Selanjutnya menurut Bambang, dalam perhelatan kali ini mereka memberikan total hadiah sebesar 409 juta rupiah. Dan kepada juara pertama akan mendapatkan sekitar 30 juta rupiah.

    “Ini adalah hadiah yang cukup besar,” katanya.

    Sementara itu Rosalia Pangesti, salah satu skateboarding mengatakan, kompetisi tahun ini lebih keren dan lebih nyaman dari tahun sebelumnya. Karena kompetisinyya di dalam gedung.

    “Jadi kami tidak kepanasan dan kehujanan seperti tahun kemarin,” ungkap Rosalia.

    Sedangkan menurut Mulyo Surikresno Ketua Federasi Skateboard Indonesia, untuk olahraga ekstrem Indonesia tak kalah unggul di bandingkan dengan negara lain. Seperti skate board, Indonesia sudah beberapa kali menjuarai kompetisi skate board tingkat dunia dan menyanyikan lagu Indonesia di dunia Internasional.

    “Dalam kompetisi ini kami optimis Indonesia juga juara,” katanya.[]

    - Advertisement -

    1 COMMENT

    LEAVE A REPLY

    Please enter your comment!
    Please enter your name here