More

    Toilet Portable Mahasiswa UI, Solusi Sanitasi Daerah Bencana

    Toilet Portable buatan mahasiswa UI. Dok. Indi Galih
    Toilet Portable buatan mahasiswa UI. Dok. Indi Galih

    Indonesia merupakan negara yang dikelilingi dengan jalur tektonik dan juga gunung merapi aktif. Sehingga Indonesia menjadi negara yang sering mengalami bencana. Namun saat terjadi bencana persoalan lain yang sering dihadapi adalah kurangnya sarana MCK (Mandi, Cuci, Kakus).

    Berangkat dari sana sejumlah mahasiswa Teknik Industri Universitas Indonesia membuat toilet portable yang mudah dibawa dan dirakit. Toilet mini ini bentuknya sama seperti toilet pada umumnya di Indonesia. Kelebihan nya adalah selain ringan, mudah dibawa dan dirakit, toilet ini memiliki teknologi filter air.

    Indi Galih, salah satu pengembang toilet portable mengatakan, toilet ini dikembangkan karena Indonesia sering terjadi bencana. Namun di daerah bencana persoalannya adalah tidak adanya fasilitas MCK atau fasilitas MCK-nya kurang bersih.

    - Advertisement -

    “Jadi kami berpikir bagaimana bisa menyediakan kamar mandi tapi bisa dipindah-pindahkan,” kata Indi Galih kepada KabarKampus, Rabu, (25/11/2015).

    Mahasiswa angkatan 2012 ini menuturkan, toilet buatan mereka bentuknya menyesuaikan

    Toilet Portable buatan mahasiswa UI. Dok. Indi Galih
    Toilet Portable buatan mahasiswa UI. Dok. Indi Galih

    dengan toilet yang ada di Indonesia yakni memiliki bak mandi dan kloset jongkok. Namun kelebihannya  adalah bahanya ringan, mudah dipindahkan dan mudah dirakit.

    “MCK ini dirakitnya  ngga sampai 30 menit,” ungkap Indi Galih.

    Selanjutnya kata Galih karena di daerah bencana susah mendapatkan air bersih, mereka menambahkan filter air kotor. Sehingga air yang d ada aman untuk digunakan.

    Adapun toilet ini terbuat dari material ringan dan kokoh yaitu fiberglass dengan berat mencapai 15-20 kilogram. Untuk penutup toilet, Indi Galih dan teman teman menggunakan terpal olive green yang kedap air.

    Indi Galih mengaku toilet portabel buatan mereka saat ini telah siap diproduksi secara massal. Mereka membandrol harga toilet dengan harga 10 – 11 Juta Rupiah.[]

    - Advertisement -

    LEAVE A REPLY

    Please enter your comment!
    Please enter your name here