Mahasiswa Asal Papua City Tour di Kota Semarang

Ahmad Fauzan Sazli

17 03 2014 Undip perkenalkan Semarang ke Mahasiswa PapuaSEMARANG, KabarKampus – Sebanyak 18 mahasiswa asal Papua mengikuti City Tour ke sejumlah tempat di Semarang. Mereka mengunjungi tempat wisata seperti Vihara Watugong, Sam Po Kong dan Lawang Sewu, Minggu, (16/03/2014).

Ke-18 mahasiswa tersebut merupakan mahasiswa afirmasi asal Papua yang kuliah di Undip. Kegiatan tersebut adalah untuk memperkenalkan kota Semaran kepada mereka.

- Advertisement -

“Harapan kami dengan mengenalkan Semarang, maka mahasiswa akan lebih betah tinggal dan belajar di kota Semarang dengan begitu maka tidak akan ada kendala dalam beradapatasi” ujarnya Ujar Sriyati Kasubbag Registrasi Biro Administrasi Akademik Undip.

Menurut Sriyati, mahasiswa dari Papua ini kedepannya diharapkan dapat bersaing dengan mahasiswa dari daerah lain. Sebenarnya mereka juga memiliki potensi yang sama dengan mahasiswa dari daerah lain.

Sementara itu, Dom Yunior, salah satu mahasiswa Afirmasi dari Papua Dom Yunior mengatakan bahwa kota semarang merupakan kota yang sangat menarik dengan perpaduan kebudayaan yang luar biasa.

“Kami sangat menikmati city tour yang dilaksanakan oleh Undip sehingga kami juga berharap acara ini dapat dilaksanakan secara rutin oleh Undip” ujarnya

Ia juga mengatakan, di sana mereka juga  banyak mengenai kebudayaan dan tempat tempat bersejarah di kota Semarang. Hal ini tentunya akan menambah pengetahuan mereka.[]

- Advertisement -

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here