More

    Mahasiswa UMN Berbagi untuk PMI lewat Kompetisi PUBG

    JAKARTA, KabarKampus – Playzone 4.0 menutup rangkaian kegiatannya dengan
    menyerahkan donasi kepada Palang Merah Indonesia (PMI) sebesar 15 Juta Rupiah. Penyerahan yang dilakukan dalam program Revive dan ditayangkan secara
    live lewat akun youtube Playzone 4.0.

    Penggalangan donasi telah dimulai pada tanggal 1 November dan ditutup pada tanggal 26 November 2020 pukul 18.00 WIB. Sebelumnya pada tanggal 20-22 November 2020, Playzone 4.0 telah menyelesaikan program utamanya, yakni
    PUBG Mobile Championship.

    Kompetisi ini berlangsung selama 3 hari mulai tanggal 20 November 2020. Kompetisi diikuti oleh 64 tim dari berbagai daerah di Indonesia, seperti Jabodetabek, Semarang, Padang, Papua, dan Jambi.

    - Advertisement -

    Menurut Albert, ketua penyelenggara Playzone 4.0, Revive diadakan sebagai bentuk
    kepedulian terhadap penanggulangan COVID-19. Total donasi dari kegiatan Playzone 4.0 diserahkan kepada PMI Kota Padang.

    Jadi melalui Playzone 4.0, kami berkompetisi sambil berdonasi,” terang Albert.

    Hal ini disambut baik oleh Zaiful Zakaria, Plt Ketua PMI Padang. Menurutnya, PMI itu lembaga non pemerintah dan besar karena masyarakat. Sehingga mereka diperbolehkan bekerja sama dengan siapa saja untuk kepentingan kemanusiaan.

    “Kami menilai kerja sama dengan Playzone 4.0 adalah hal yang sangat
    positif. Oleh karena itu, kami menyambut baik Playzone 4.0, sekaligus, event ini kan paling disenangi oleh anak muda,” terang Zaiful.

    Selama kompetisi PUBG Mobile Playzone 4.0 berlangsung, semua tim menunjukkan
    antusiasmenya. Turnamen berlangsung mendebarkan sejak babak kualifikasi hingga final.

    Berawal dari 64 tim yang berjuang untuk masuk ke semifinal hingga akhirnya tersisa 16 tim di babak final. Keluar sebagai pemenang pertama adalah Dazzle Team yang salah satu anggotanya, Crocodile juga mendapatkan gelar most kill. Sementara juara kedua dan ketiga masing-masing diraih oleh VIRUZ dan AMSCO MAX.

    Playzone 4.0 adalah gabungan turnamen PUBG serta charity yang diadakan oleh mahasiswa ilmu komunikasi 2018 Universitas Multimedia Nusantara. Acara ini dimulai pada tanggal 31 Oktober 2020 dengan konsep penyelenggaraan yang dibagi ke dalam 5 zona, yakni Safe Zone, Red Zone, Blue Zone, Playzone, dan Revive.

    - Advertisement -

    LEAVE A REPLY

    Please enter your comment!
    Please enter your name here