More

    Cilukba, Yuk Ikut Diskusi Anti Kekerasan Dalam Pacaran

    cilukbaYouth Rights Festival, sebuah gerakan kepemudaan independen, kembali lagi ngajak masyarakat untuk membangun perdaban Hak Asasi Manusia yang lebih baik nih! Kali ini, dalam rangka Hari Anti-Kekerasan terhadap Perempuan Internasional tanggal 8 Maret 2013. Kami, sangat mengharapkan kehadiran teman-teman semua dalam Sharing Session Anti Kekerasan Dalam Pacaran: #CILUKBA, Cinta: Luka/Bahagia?”

    Ruang ngobrol yang santai namun mendalam soal “Kekerasan Dalam Pacaran” yang banyak menimpa teman-teman muda. Kami juga berharap, setelah acara ini, seluruh pihak yang terlibat dapat kembali merenungkan apa makna Cinta dalam hidup kita masing-masing; khususnya, Cinta dalam Hubungan Pacaran yang seharusnya berlandaskan penghargaan dan jauh dari unsur kekerasan.

    Cinta, semestinya bebas dari Luka, dan membuat siapa saja menjadi Bahagia dengan cara yang Merdeka – apa adanya.
    Sharing Session Anti Kekerasan Dalam Pacaran: #CILUKBA, Cinta: Luka/ Bahagia?” bersama:
    – Bunga Mega (founder @cewequat)
    – Melanie Subono (Artis / Aktivis Sosial)
    – Rika Nosvianti (pemerhati masalah seksualitas)

    - Advertisement -

    Acara akan digelar pada hari Jumat, 8 Maret 2013, Pukul 16.00 s/d 18.00 WIB, di Coffee War, Kemang Timur No.15A Jakarta Selatan 12730.
    Untuk informasi lebih lanjut hubungi:

    Nisrina Nadhifah Rahman
    ( 087877728281 / niniesgreeners@gmail.com )

    - Advertisement -

    LEAVE A REPLY

    Please enter your comment!
    Please enter your name here