More

    Hal Ini Sebaiknya Gak Disharing Dalam Pergaulan Kampus

    13 10 2013 hal yang gak disharing di kampusEndah Kemala

    Ketika ngumpul bareng temen banyak hal yang secara gak sadar kita sharing dengan mereka. Semua jadi bahan pembicaraan yang asik untuk dijadikan ketawaan atau bahan renungan bersama. Bahkan, gak jarang masalah orang lain pun jadi bahan pembicaraan.

    Eits, kamu harus banyak nahan diri. Gak semua hal harus dibagi lho. Kampus itu adalah tempat para mahasiswa untuk bersosialisasi. Sehingga bukan gak mungkin masalah kamu bakal jadi bahan gosip terhangat mereka. Gak mau kan besoknya anak kelas lain tahu kalau doi sedang selingkuh sama sahabat kamu. Duh pasti malunya.

    - Advertisement -

    Nah, bijaklah untuk memilah bahan pembicaraan dari sekarang. Ini nih beberapa masalah yang sebaiknya gak kamu bagi sama sohib-sohibmu.

    Masalah Pribadi
    Berbagi mengenai masalah pribadi memang melegakan. Tapi juga ada kadarnya, dan siapa yang kamu ajak berbagi. Gak semua hal bisa kamu sharing dengan teman. Jangan sampai ada informasi pribadimu yang disalahgunakan oleh teman yang gak bertanggung jawab. Ini malah bisa jadi bumerang buat kamu sendiri.

    Rahasia dengan Doi
    Tentunya selama menjalani hubungan dengan doi, ada banyak rahasia yang kalian simpan bersama. Bahkan gaya berpacaran kalian. Ingat, hal ini bukan untuk konsumsi publik, meskipun kalian sudah putus. Jadi, sebaiknya belajar untuk gak menceritakan rahasia dengan pasanganmu kepada teman-teman. Ini juga untuk menjadi pembelajaran dan tolak ukur kamu, akan jadi pasangan seperti apa ketika menikah nanti.

    Rahasia Sobat Kamu
    Ketika ada seseorang yang sangat mempercayai kamu, gak seharusenya rahasianya jadi konsumsi publik. Ingat berhati-hatilah membicarakan orang lain, jangan sampai kamu terpancing dan nyeritain rahasia sobatmu. Gosipnya bisa menyebar kemana-mana. Jika sudah begini, gak hanya sobatmu itu saja, tapi orang lain juga gak akan lagi percaya sama kamu.

    Masalah Keluarga
    Sebaiknya masalah keluarga gak kamu bawa dalam pergaulan. Simpanlah ini untuk keluargamu saja. Dan selesaikan baik-baik dengan saudara dan kedua orangtuamu.

    Prestasi
    Siapa sih yang gak bangga punya banyak prestasi, dan diakui karya-karyanya oleh orang banyak. Akan tetapi, sebaiknya kamu gak berlebihan dan sering-sering membicarakannya. Ini malah bisa bikin banyak orang gak nyaman di dekat kamu, dan ngangap kamu sombong. Ingat, gak semua orang punya kelebihan yang sama dengan kamu. Terlalu banyak berbagi mengenai hal ini, bakal bikin mereka down dan pelan-pelan ngejauh dari kamu.

    Jadi, gak semua hal bisa kamu bagi dengan para sohibmu. Bijaklah dalam memilah mana yang baik untuk dibagi dan sebaiknya disimpan sendiri.[]

    - Advertisement -

    LEAVE A REPLY

    Please enter your comment!
    Please enter your name here