Ahmad Fauzan Sazli
SURABAYA, KabarKampus – Bulan Ramadan tinggal menghitung hari. Dalam rangka menyambut bulan suci umat Islam tersebut, panitia Ramadhan di Kampus (RDK) menggelar kegiatan gowes bareng seluruh civitas akademika Institut Teknologi Sepuluh November (ITS) Surabaya, Minggu, (22/06/2014).
Kegiatan Ramadhan Di kampus kali ini mengusung tema Sambut Ramadan dengan Green Lifestyle. Tema ini ingin mengajak muslim untuk membiasakan hidup bersih dan sehat.
“Mari kita sambut ramadan dengan memperkuat jasmani dan rohani kita,” ujar Agus Purnomo, ketua panitia RDK 35.
Gowes bareng seluruh sivitas akademika ITS pun sukses menarik antusiasme peserta. Sedikitnya ada 100 mahasiswa ikut serta dalam gowes kali ini. Selain itu, kegiatan ini juga turut dimeriahkan oleh adik-adik binaan Badan Pelayanan Umat (BPU) JMMI ITS sebanyak 56 orang.
Peserta yang datang pun tidak semuanya memiliki sepeda. Tapi itu bukan menjadi masalah. Panitia sudah menyiasatinya dengan menyediakan sepeda untuk dipinjamkan kepada peserta.
“Alhamdulillah kita dapat pinjaman sepeda kampus dari ITS sebanyak 100 buah,” imbuh Agus.
Untuk rute yang dilalui, peserta gowes start di parkir utara Masjid Manarul Ilmi. Selanjutnya perjalanan diarahkan ke bundaran ITS dan lanjut ke Desa Gebang. Peserta juga menuju daerah Keputih dan Kejawan. Terakhir menuju Jalan Raya ITS dan kembali ke Masjid Manarul Ilmi.
Di dalam perjalanan, peserta tampak tak ingin kehilangan momen. Mereka saling berbagi keceriaan, bahkan kepada masyarakat sekitar. Selain itu, peserta juga diajak menyebarkan pamflet dan brosur untuk mengingatkan masayarakat bahwa Bulan Ramadan segera tiba. Sesuai dengan tujuan digelarnya Semarak 35 ini, yakni untuk mengingatkan masyarakat akan tibanya bulan ramadhan.
“Semoga dengan adanya RDK 35, kampus ITS bisa tetap ramai dengan syiar Islam di Bulan Ramadan,” tutur Agus.[]