More

    Beberapa Tradisi Unik Merayakan Pergantian Tahun di Dunia

    TravelLeisure, Mircea Costina

    Pertanyaan singkat: Atribut apa yang akan kamu kenakan pada malam pergatian tahun? Gaun Indah? Dasi hitam? Bagaimana dengan ahemm.. pakaian dalam anda? Jika kamu tinggal di Amerika bagian Selatan, hal ini bukan lagi menjadi sebuah pertanyaan.

    Di São Paulo, La Paz, dan tempat-tempat lain, orang-orang akan menggunakan celana dalam bewarna cerah untuk untuk pergantian tahun baru. Merah akan digunakan bagi meraka yang sedang mencari cinta dan kuning untuk yang mencari uang.

    - Advertisement -

    Tak peduli apapun yang kita gunakan, tahun baru menandakan sebuah awal baru.

    Membalik lagi sebuah kalender dengan dua belas bulan yang masih belum terisi tanda apapun. Hal ini merupakan harapan paling universal dari seluruh umat manusia, akhirnya kita memiliki kesempatan untuk mengacuhkan segala kekhawatiran, kecemasan, konflik dan kesalahan yang terjadi di tahun lalu dan mempunyai kesempatan untuk memulai lagi dari awal.

    Tidak mengherankan jika kita semua menyambut liburan dengan begitu antusias. Di Amerika Serikat (dan banyak negara lainnya), acara pergantian tahun dirayakan dengan kembang api dan parade, pesta pora dan bersulang. Beberapa budaya lain memiliki cara-cara unik lain untuk merayakan tahun baru.

    Di banyak negara, ada keyakinan yang mempercayai hal-hal yang kita lakukan di malam pergantian tahun atau di hari baru itu akan membawa dampak yang besar untuk sebulan ke depan.

    Di Filipina misalnya, mengenakan motif polkadot dan makan buah yang berbentuk bulat akan mendatangkan kesejahteraan pada tahun selanjutnya. Di Spanyol, melahap segenggam anggur persis ketika jam menunjukan pukul 12 tepat di malam hari dipercaya akan memberikan efek yang sama.

    Di negara lain, kostum tahun baru digunakan untuk mengusir roh-roh jahat dari tahun lalu, sehingga di tahun yang akan datang menjadi murni dan suci kembali. Kekuatan pemurnian api sering digunakan dalam ritual ini contohnya di Skotlandia Hogmanay, para pria melakukan parade di jalan sembari mengayunkan bola-bola api raksasa di kepala mereka.

    Di Panama, patung selebriti dan politikus populer akan dibakar di api unggun dalam rangka mengusir roh-roh buruk. Berbeda dengan Denmark, yang memiliki tradisi untuk melompati kursi di tengah malam pergantian tahun. (ini yang akhirnya memberi makna baru pada tahun kabisat)

    Tidak peduli seberapa aneh cara dunia merayakan tahun baru, semua kebiasaan ini menyebarkan optimisme yang tidak sulit untuk dihargai. Meninggalkan yang lama dan memulai dengan yang baru! []

    Natalia Oetama

    - Advertisement -

    LEAVE A REPLY

    Please enter your comment!
    Please enter your name here