More

    Nursing Scientific Festival UB 2017

    Himpunan Mahasiswa Keperawatan (HIMKAJAYA) Universitas Brawijaya kembali mempersembahkan Nursing Scientific Festival atau yang dikenal dengan NSF. Event nasional tahunan terbesar di HIMKAJAYA ini merupakan kompetisi nalar pikir seluruh mahasiswa keperawatan se Indonesia baik diploma maupun strata1 (S1).

    Tema yang akan tahun ini adalah”Nursing Action Related to Maternity Care” atau “Tindakan keperawatan terkait keperawatan maternitas”. Adapun cabang lomba yang dapat diikuti oleh mahasiswa keperawtan antara lain:

    • Lomba poster popular dan lomba video edukasi untuk mahasiswa keperawatan diploma dan strata 1.
    • Lomba karya tulis ilmiah dan Lomba cerdas Tangkas untuk mahasiswa keperawatan strata 1.

    Tidak kalah menarik, NSF juga akan mengadakan seminar nasional dan workshop yang dapat diikuti baik mahasiswa, praktisi kesehatan maupun umum. Dengan pemateri seminar yaitu :

    - Advertisement -
    1. Asti Melani Astari SKp.M.Kep.Sp.Kep.Mat. (dosen keperawatan Fakultas kedokteran Universitas Brawijaya)
    2. Desrinah Harahap, Sp. Kep.Mat. (owner Metta Moms Care) yang akan membahas secara mendalam mengenai keperawatan meternitas dan aplikasinya. Workshop NSF 2017 tidak kalah menarik karena akan menyajikan materi Hypneubreathing, acupuncture dan acupressure pada ibu hamil.

    Untuk seminarnya sendiri mendapatkan 2 SKP PPNI dan workshopnya mendapatkan 1 SKP PPNI.

    NSF ini sendiri memang merupakan ajang yang ditunggu-tunggu oleh mahasiswa keperawatan Indonesia untuk beradu pengetahuan seputar ilmu keperawatan setiap tahunnya, serta acara puncaknya yaitu seminar dan workshop juga menjadi acara yang dicari oleh para mahasiswa S1 keperawatan , PRAKTISI, dan UMUM untuk menambah pengetahuan dan skill tentang ilmu keperawatan.

    Tanggal Kompetesi NSF 20-21 Oktober 2017 dan Seminar Workshop 22 Oktober 2017 di Gedung Graha Medika Fakultas Kedokteran Universitas Brawijaya. Open Gate Seminar pukul 07.00 WIB. Ayo bergabung bersama kami dan jadilah bagian dari kemajuan kesehatan Indonesia

    Untuk info lebih lanjut bisa menghubungi

    Line : @xvb9385y

    Facebook page : Nursing Scientific Festival 2017

    Twitter : @nsf_fkub2017

    Instagram : @nsf_fkub

    Website : nsfpsikfkub.wixsite.com/nsf2017

    Nursing Scientific Festival 2017 , Spread Happiness for Brilliant Generation!

    - Advertisement -

    LEAVE A REPLY

    Please enter your comment!
    Please enter your name here