Frino Bariarcianur
SURABAYA,KabarKampus—Kehadiran media sosial seperti twitter harus dimanfaatkan dengan baik. Tidak terkecuali pihak kampus. Beberapa waktu lalu, Jurusan Sistem Informasi-ITS berhasil memecahkan rekor MURI melalui Update Status Jejaring Sosial Twitter di Gedung Robtika-ITS, Sabtu (12/11).
Lebih dari 1.111 akun, nge-tweet bareng dalam rangka peringatan ulang tahun jurusan Sistem Informasi-ITS KE-10. Update status twitter akun @ISExpo2011 #ISE #SistemInformsi-ITS dimulai pukul 12.00 WIB dan berakhir pukul 20.00 WIB. Namun belum sampai pukul 20.00, sudah lebih dari 1.173 tweet dengan hastag #ISE dan #SistemInformasi nangkring di timeline.
Menurut Umi Nur Fadila seperti dilansir DETIKSURABAYA, panitia Rekor Muri Update Status Jejaring Sosial, rekor MURI dibuat sebagai bukti kekuatan teknologi Social Network saat ini.
“Dengan bantuan Social Network, kita bisa mendapatkan publikasi secara luas, cepat dan gratis,” tambah Mahasiswi yang akrab dipanggil Dila.
Achmad Holil Noor Ali, dosen Sistem Informasi-ITS juga sependapat. Menurutnya publikasi gratis yang ditawarkan Situs Jejaring Social Network harus dapat dimanfaatkan dengan baik. Caranya, dengan membuat akun yang baik sehingga menarik orang untuk mengunjunginya.
“Ini menjadi materi pembelajaran di Jurusan Sistem Informasi-ITS. Setelah berhasil memecahkan Rekor MURI, saya berharap mahasiswa tidak lepas begitu saja. Selanjutnya mereka harus bisa mengelola akun @ISExpo dengan baik, sehingga publikasi awal ini tidak berhenti sampai disini saja”, ujar dosen yang turut menggagas acara Pemecahan Rekor Muri.
Nge-tweet bareng Jurusan Sistem Informasi-ITS diikuti oleh pelajar, mahasiswa, dosen dan pengunjung lainnya ini melalui HP atau laptop yang telah disediakan panitia. []
Saya kira ini bukan hal yang luar biasa, bayangkan saja dari 1.111 akun yang metweet hastag #ISE dan #SistemInformasi hanya hasilnya 1.173 konten twett. Artinya selisihnya hanya 73 konten twett? Kita anggap saja yang 73 itu sebagai respon. O MY GHOST.