More

    Harapan Pelukis Muda dari Kampung Jelekong

    SUGIHARTO PURNAMA
    Siang itu seusai jam sekolah, sejumlah pemuda menyibukkan diri dengan kain kanvas dalam sebuah workshop lukisan di Kampung Jelekong, Baleendah, Kabupaten Bandung. Mereka meramu beragam cat dari warna-warna dasar, perlahan mereka pun menggoreskan kuas berlumuran gincu itu ke atas sketsa bermotif kuda.

    “Ini menjadi keinginan saya untuk terus melestarikan seni melukis agar tidak punah dari kampung ini,” kata Rivan Nur Iman (16 tahun), salah seorang pelukis muda dari Kampung Jelekong.

    - Advertisement -

    Awalnya pada tahun 1871 kampung ini disebut Keswadayaan Majalaya. Menurut cerita, dahulu ada kakek Tionghoa yang berdiam di kampung tersebut. Jelekong diambil dari kata Jeleg “diam” dan Engkong “kakek Tionghoa”.

    Kini Jelekong merupakan salah satu daerah wisata budaya terkenal di Jawa Barat. Kampung ini memiliki puluhan studio dan ratusan seniman. Uniknya keahlian melukis dipelajari secara turun-temurun.

    “Harapan saya, kampung Jelekong dikenal hingga ke mancanegara,” kata siswa kelas XI tersebut. []

    - Advertisement -

    LEAVE A REPLY

    Please enter your comment!
    Please enter your name here