More

    UI Juara Olimpiade Sains se-Jakarta

    Ahmad Fauzan

    DEPOK, KabarKampusMahasiswa UI memborong penghargaan pada penyelenggaraaan Olimpiade Sains Nasional (OSN) se-Jakarta (7/10). Mereka akan bertarung bersama pemenang dari 33 provinsi di Indonesia pada 1-4 November mendatang.

    Juara 1, 2, dan 3 matematika diraih Bernard, Yudistira, Arman Haggi Anna Zili (UI), Juara 1, 2, dan 3 Fisika diraih Munayzi (UI), Syukur Daulay (UI), dan Ali Ikhsanul Qauli (UI), Juara Kimia diraih Irkham (UI), Dwi Wahyu Nugroho (UI,)  Bayu Ardiansyah (UI), Biologi diraih oelh  Ardiantiono (UI), Tegus Prasetya Teja (UI),  Angga Pratama (UI).

    - Advertisement -

    Mereka berhasil menyisihkan 1025 peserta yang berasal dari kampus di Jakarta. Para pemenang pertama mendapatkan uang tunai  6,5 juta, juara 2 mendapatkan 4,5 juta, dan juara 3 mendapatkan 2,5 juta.

    Menurut sekretaris  Fakultas MIPA UI, Dr. rer nat Abdul Haris,  selaku penyelenggara acara, acara ini sebagai bentuk peningkatan kualitas sain di Indonesia. Acara ini merupakan wujud  perhatian Pertamina terhadap dunia pendidikan terutama di bidang sains, yakni memajukan sains di Indonesia.

    “Penguasaan sain bagi negara maju merupakan ujung tombak kemakmuran masyarakat,  seperti Korea yang sudah bisa menciptakan mobil dan teknologi lain,” ungkap Haris.

    Ardiantiono, Juara 1 bidang Biologi mengungkapkan, makalahnya memaparkan  efek pencemaran nuklir PLTN Fukushima Jepang pada manusia. Dampak radio aktif ini secara keseluruhan menurut Ardionto berpengaruh negatif pada rantai makanan.

    “Kemungkinan besar manusia mengalami gangguan kesehatan, pada kadar tinggi mengalami mutasi, kegagalan organ, kerusakan kromosom, dan jaringan selnya rusak,” ungkap Ardian.

    OSN Pertamina yang ke-4 ini mengusung tema “Mencetak Generasi Berprestasi, Sebagai Energi Negeri.” Adapun tujuan ajang seleksi bergengsi dalam bidang sains ini untuk mahasiswa perguruan  tinggi negeri maupun swasta di seluruh Indonesia.

    Ketika ditanya KabarKampus tentang keberhasilan mahasiswa UI, Haris mengatakan, ini kebetulan saja. “Keberhasilan ini awal untuk bersaing lagi dengan perwakilan dari propinsi lain. Dan saya pun berharap mahasiswa UI yang memenangkan Olimpiade Sains ini,” kata Haris. []

    - Advertisement -

    LEAVE A REPLY

    Please enter your comment!
    Please enter your name here