More

    Dian Pelangi Ketagihan Main Film

    Ahmad Fauzan Sazli

    29 11 2013 Dian Pelangi
    Dian Pelangi. FOTO : AHMAD FAUZAN SAZLI

    Dian Wahyu Utami atau yang biasa dikenal dengan Dian Pelangi untuk pertama kalinya tampil di layar lebar lewat film“99 Cahaya di Langit Eropa. Dalam film tersebut Dian berperan sebagai pedagang daging halal terkenal di Wina, Austria.

    Menurut Dian, ia tak sengaja bermain dalam film tersebut. Awalnya ia hanya ingin memberikan kontribusinya, seperti desain busana atau baju kepada Hanum Rais penulis Novel 99 Cahaya di Langit Eropa.

    - Advertisement -

    “Eh ngga taunya aku ditawarin peran. Aku bersyukur banget,” kata Dian saat ditemui di sela-sela gala premier film tersebut di Grand Indonesia, Jakarta, Jumat, (29/11/2013)

    Desainer busana muslim kelahiran Palembang 1991 ini mengaku mengalami kesulitan saat bermain dalam film tersebut. Pada saat shooting, ia benar-benar harus menjaga ekspresi dan harus ingat kata-kata. Kemudian, bahasa yang digunakan juga bahasa Jerman.

    “Aku bener-bener harus menghilangkan Dian Pelangi dan harus benar-benar menjadi si penjual daging. Alhamdulillah bisa sih,” tutur Dian.

    Menurut Dian, pada saat shooting rasanya rasanya kapok untuk mau main film lagi. Namun setelah melihat hasilnya, senang sekali dan seru.

    “Sekarnag kalau ada tawaran lagi aku mau banget, jadi ketagihan” kata Dian.

    Dian menjelaskan ketertarikannya bermain film tersebut, karena suka mencoba hal-hal baru.Ia juga memiliki hobi bernyanyi dan travelling. Apalagi film yang tawarkan tersebut dalah film syiar islam.

    “Film ini jawaban ke orang ke aku, kenapa Dian jadi fashion desainer, kenapa Dian harus membuat fashion, dan kenapa Dian harus fashion show ke luar negeri. Ini jawabannya, aku ingin menujukkan Islam di Eropa yang mayoritas non muslim,” ungkap Dian.

    .Meski ketagihan bermain film, lulusan sekolah fashion Esmod ini mengaku bermain film untuk seru-seruan saja. “Bermain film hanya kerjaan sampingan,” kata Dian tersenyum.[]

     

    - Advertisement -

    LEAVE A REPLY

    Please enter your comment!
    Please enter your name here