More

    Diarak ke Istana, Jokowi Dielukan Warga

    Jokowi menunjuk warga yang menonton arak-arakan Jokowi dan JK menuju Istana negara, Senin, (20/10/2014). foto : Ahmad Fauzan
    Jokowi menunjuk warga yang menonton arak-arakan Jokowi dan JK menuju Istana negara, Senin, (20/10/2014). Foto : Ahmad Fauzan

    JAKARTA, KabarKampus – Pasca pelantikan Joko Widodo (Jokowi) dan Jusuf Kalla (JK) sebagai Presiden dan Wakil Presiden RI, keduanya langsung diarak menuju istana negara, Jakarta, Senin, (20/10/2014). Arak-arakan ini dimulai dari bundaran HI menuju istana negara sekitar pukul 12.30 WIB.

    Dalam arak-arakan ini Jokowi dan JK menggunakan kemeja putih. Keduanya menaiki  andong dengan penjagaan yang ketat.

    Sepanjang perjalanan Jokowi melambaikan tangan, menunjuk-nunjuk warga, dan tak henti-hentinya melepaskan senyum. Sementara JK hanya melambaikan tangan dan tersenyum.

    - Advertisement -

    Perjalanan Jokowi dan JK ke istana negara ini tak lepas dari kerumutan warga. Mereka mengelu-elukan Jokowi sepanjang jalan, sambil berteriak menyebut kata Jokowi, mereka jugamemotret kedua pasang presiden dan wapres Indonesia tersebut.

    Selain Jokowi dan JK pawai ini diikuti sejumlah kelompok masyarakat mulai dari yang mengatasnamakan daerah hingga komunitas, seperti Red Batik Solo Community, Komunitas Terompet, Jakarta Games Societi, Pekalongan Jlamprang Carnival, dan sebagainya. Terlihat juga dalam arak-arakan ini sejumlah tukang becak beserta penumpangnya dan arak-arakan bendera merah putih dengan panjang lebih dari 50 meter.[]

     

    - Advertisement -

    LEAVE A REPLY

    Please enter your comment!
    Please enter your name here