Pontianak Movement meluncurkan video tentang kabut asap yang melanda kota Pontianak. Video berdurasi 3 menit ini memperlihatkan secara jelas bagaimana dampak kabut asap pembakaran hutan dan lahan mengakibatkan kesengsaraan.
Orang Pontianak susah bernafas, penyakit ISPA merebak, bandara ditutup, sampai anak-anak sekolah harus diliburkan. Kenyataan pahit ini tidak hanya dialami orang Pontianak. Kejadian pembakaran hutan pun melanda Pulau Sumatera. Asapnya pula hingga ke mancanegara.
Video ini pula menyatakan bahwa hanya hukum yang bisa membuat pelaku pembakaran hutan dan lahan jera. Mereka, generasi muda Pontianak, menyesalkan hilangnya hati nurani para pemilik kepentingan.
Gerakan Pontianak melawan asap merupakan catatan penting peradaban kota tua di pinggir Sungai Kapuas ini, bahwa pada suatu masa, generasi ini telah menihilkan rasa kemanusiaan demi kepentingan uang. Tidak salah kiranya banyak pihak menilai himbauan sudah tak mempan.
Kini harus dalam bentuk tindakan yang tegas. Tapi siapakah yang bisa menindak dan mencegah penghancuran hutan dunia ini? Kali ini dan untuk yang terakhir kali, hanya pihak kepolisian dan penguasa daerah yang sanggup. Karena mereka lah yang berkuasa, mereka yang harus menegakkan amanah undang-undang.
Video Pontianak Menolak Asap diluncurkan atas keprihatinan warga yang sengsara akibat kabut asap. Stop bakar hutan! []