TANGERANG, KabarKampus – Arkadia, Komunitas Pecinta Alam UIN Jakarta siap mendaki Gunung Damavand di Iran. Pendakian ini sengaja dipersembahkan untuk peringatan Milad UIN Jakarta yang ke-60.
Ekspedisi ini diketuai Adnan Sulistio, mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis UIN Jakarta. Rencananya mereka membawa enam personil, lima laki-laki dan satu perempuan.
“Saat ini masih dalam tahap seleksi personil, setelah itu baru tanggal keberangkatannya kita umumkan,” pungkas Hasan Hadi Septian, Ketua Umum Arkadia.
Ia menjalaskan, Gunung Damavand Iran dipilih, karena dekatnya hubungan antara Indonesia dan Iran di bidang kebudayaan. Tercatat kedua negara ini sering bergantian mengadakan festival budaya di negara masing-masing.
“Hal ini sangat membantu kegiatan kami untuk juga mengadakan pameran budaya di Iran,” ungkap Hasan.
Selain itu menurutnya, Damavand masih asing di kalangan pendaki. Kebanyakan para pendaki lebih tertarik menaklukkan Seven Summits (gunung-gunung tertinggi dari tujuh benua di dunia).
“Damavand sebagai gunung anti mainstream, tentunya akan menimbulkan banyak pertanyaan dan rasa penasaran para pendaki Indonesia,” imbuhnya.
Untuk mendukung suksesnya pendakian, Hasan meminta dukungan dari Prof Dr Dede Rosyada MA , Rektor UIN Jakarta. Karena pendakian ini dipersembahkan untuk peringatan Milad UIN Jakarta ke-60. Selain itu untuk menambah pembiayaan KPA Arkadia juga menyebar proposal ke perusahaan-perusahaan swasta, BUMN, kementerian dan instansi-instansi terkait.
“Kami ingin tunjukkan kepada universitas-universitas ternama yang telah lebih dulu menginjakkan kakinya di gunung es bahwa KPA Arkadia UIN Jakarta juga mampu go international untuk kegiatan ekpedisi raya,” ujar Hasan yang akrab dipanggil Sibon ini.
Gunung Damavand adalah gunung yang terletak di tengah pegunungan Alborz dan merupakangunung tertinggi di Iran. Gunung ini memiliki ketinggian sekitar 5000 meter dpl. Orang pertama yang mendaki Gunung Damavand adalahAbu Dolaf Kazeaji adalah orang pertama yang berhasil sampai di puncak gunung ini pada tahun 905 silam.[]