More

    Telkom University Choir Raih “Grand Prix Winner” di Taiwan

    Telkom University Choir berfoto bersama di Taiwan. Dok. Istimewa

    Telkom University Choir berhasil memborong gelar juara seluruh kategori dalam ajang “Taipei International Choral Competition (TICC) 2019” di Taipei, Taiwan. Dalam ajang yang diselenggarakan
    oleh Taipei Philharmonic Foundation ini berlangsung dari tanggal 31 Juli – 2 Agustus 2019.

    Telkom University Choir berhasil menjadi juara 1 dalam setiap kategori yang diikuti. Seperti Youth Choir, Contemporary Music dan meraih nilai tertinggi dalam seluruh kompetisi pada kategori Ethnic/Traditional Music (dengan skor 90.88).

    Tel-U Choir merupakan salah satu perwakilan dari Indonesia. Tim yang terdiri dari 43 penyanyi dengan konduktor Aldo Randy Ginting ini bertanding bertanding
    dengan 23 paduan suara lain yang berasal dari 6 negara lainnya yaitu Taiwan, Korea Selatan,
    China, Macau, Polandia, dan Filipina.

    - Advertisement -

    Kemenangan Tel-U disetiap kategori tersebut membawa Telkom University Choir ke babak Grand Prix yang diikuti oleh 7 paduan suara dari seluruh dunia. Tim paduan suara itu yakni  yaitu Cathedral Girls Choir “Puellae Orantes” (Poland), Mingho Junior High School – Juann Choir (Taiwan), Harmonia Male Choir (Taiwan), Rhapsody Choir (Taiwan), Tongyeon Municipal Boys and Girls Choir (Korea), Choir of Maritime University of Szczecin (Poland) serta Telkom University Choir yang merupakan satu-satunya tim dari Indonesia.

    Pagelaran Grand Prix tersebut diselenggarakan di National Concert Hall – Taiwan
    pada tanggal 2 Agustus 2019. Dari 7 paduan suara, 2nd Runner Up direbut oleh Choir of
    Maritime University of Szczecin (Poland), sedangkan 1st Runner Up diperoleh Mingho
    Junior High School (Taiwan) dan juara umum dalam Taipei International Choral Competition
    (TICC) 2019 jatuh kepada Telkom University Choir.

    “Akhirnya kami bisa membawa gelar Grand Champion pertama kami. Terimakasih
    tentunya kami ucapkan untuk semua pihak yang membantu kelancaran program ini, baik
    sponsor, media partner maupun donatur. Kemenangan ini merupakan hadiah ulang tahun ke-5
    untuk Telkom University Choir. Sekali lagi, ini untuk Indonesia.” ujar Avenuto Detantra
    selaku penanggung jawab program Festival Luar Negeri, Shankara Reswara 2019.

    Dalam kompetisi tersebut Telkom University Choir berhasil meraih prestasi sebagai berikut:

    – 1st Place of Youth Choir Category

    – 1st Place of Contemporary Music Category

    – 1st Place of Ethnic/Traditional Music Category

    – Special Jury Prize on Creative Choreography

    – Grand Prix Winner of Taipei International Choral Competition (TICC) 2019

    Dengan menjadi Grand Prix Winner pada ajang “ Taipei International Choral Competition (TICC) 2019”, Telkom University Choir diundang untuk mengikuti “World Choral Championship 2020” di Rimini, Italia pada September tahun mendatang.[]

    - Advertisement -

    LEAVE A REPLY

    Please enter your comment!
    Please enter your name here