Satu-satunya di dunia, jurusan Arsitektur Multipolar Dunia ini hanya ada di Rusia. Dari 11 orang yang mengikuti spesialisasi ini di angkatan pertama tahun 2024, salah satunya adalah Arief Al Hazmi Adlan dari Indonesia.
Tentu saja pilihan Kak Adlan ini sangat strategis, karena memang dunia sedang bergerak menuju multipolar. Ia akan jadi satu- satunya Master Arsitektur Multipolar Dunia dari Indonesia.
Dipandu oleh pakar Asia Barat/Timur Tengah, Dr. Dina Yulianti M.Si., podcast Kabar Kampus Keliling Dunia episode 5 ini menjadi sangat spesial, terutama bagi kalangan penstudi dan praktisi Hubungan Internasional (HI) di seluruh Indonesia.
Banyak inspirasinya, tonton sampai akhir!
Butuh persiapan SDM dalam pengelolaan SDA dimana Dunia tidak lagi didominasi Negara tertentu tapi bersaing dalam Dunia multipolar. Indonesia Harus siap
Anak2 cerdas Indonesia yg tidak didukung oleh kebijakan yg pendidikan sdm yg berkualitas dan biaya murah, akan direkrut oleh negara lain. Saatnya kebijakan kapitalisme yg liberal harus diakhiri. Pendidikan gratis murah lebih dibutuhkan oleh indonesia daripada mkn gratis!!! Hanya org berpenidikan dan berkualitas dunia, yg punya nasionalis yg bisa membawa kemajuan bangsa dan negara. Menuju Indonesia emas. Slmt belajar untuk membangun negeri!