UPH Resmi Luncurkan Faculty of AI, Persiapkan Generasi Pemimpin Bidang Teknologi AI

Jaminan Raih Karier Global

Melalui kemitraan strategis, Faculty of AI UPH memberikan jaminan karier berkualitas bagi lulusan yang memenuhi persyaratan. Program ini juga menerapkan pembelajaran berbasis magang untuk memberikan mahasiswa pengalaman langsung di industri.

Selain itu, mahasiswa berprestasi yang memiliki minat dalam penelitian berkesempatan untuk terlibat dalam riset guna memperluas wawasan akademik, meningkatkan keterampilan penelitian, dan membangun fondasi untuk berkarier di bidang riset. Pendekatan ini menegaskan komitmen UPH dalam mencetak lulusan yang siap kerja, berkembang, dan mampu berkontribusi secara berkelanjutan.

- Advertisement -

Lulusan Faculty of AI UPH memiliki prospek karier yang luas di berbagai sektor, termasuk finansial, kesehatan, ritel, dan teknologi global. Mereka dapat menempati berbagai posisi strategis yang sangat dibutuhkan, seperti AI Engineer, Machine Learning Engineer, AI Developer, AI Analyst, AI Research Scientist, hingga AI Ethics Specialist.

Dukung Akses Pendidikan Melalui Program Pendanaan dan Beasiswa

Sebagai wujud komitmen dalam menyediakan pendidikan berkualitas yang dapat dijangkau oleh berbagai lapisan masyarakat, Faculty of AI UPH menawarkan beragam program beasiswa guna mendukung potensi terbaik generasi muda dan mencetak talenta unggul yang siap berkontribusi bagi kemajuan bangsa melalui teknologi AI.

Dalam rangka peluncuran fakultas ini, UPH secara simbolis menyerahkan Beasiswa Nusantara Faculty of  Artificial  Intelligence UPH  kepada  Kementerian  Pendidikan  Dasar  dan  Menengah Kemendikdasmen) RI. Beasiswa tersebut diserahkan langsung oleh Rektor UPH kepada Gogot Suharwoto, S.Pd., M.Ed., Ph.D., selaku Direktur Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini, Kemendikdasmen RI.

Langkah ini semakin menegaskan dedikasi UPH dalam memperluas akses pendidikan, membuka peluang bagi generasi muda untuk mengembangkan potensi mereka di bidang kecerdasan buatan, serta mempersiapkan mereka sebagai pemimpin masa depan di era digital.

Gelar Seminar Pengenalan Teknologi AI pada siswa SMA

Bersambung ke halaman selanjutnya –>

- Advertisement -

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here