
BOGOR, KabarKampus – Insiden jatuhnya seorang mahasiswi Universitas Pakuan (Unpak) Bogor dari lantai tiga gedung kampus pada Rabu, 12 November 2025, sempat menghebohkan lingkungan kampus dan masyarakat luas. Peristiwa tersebut terekam kamera pengawas (CCTV) dan viral di media sosial, memunculkan berbagai spekulasi mengenai penyebab kejadian.
Polresta Bogor Kota kini memastikan bahwa tidak ditemukan unsur tindak pidana. Ditegaskan bahwa hasil penyelidikan menunjukkan tidak ada indikasi tindakan kriminal. “Hasil penyelidikan ini bukan perbuatan kriminal,” ujar Kepala Satuan Reserse Kriminal Polresta Bogor Kota, Komisaris Aji Riznaldi, seperti dikutip dari Tempo.
Setelah melakukan olah tempat kejadian perkara dan mengumpulkan sejumlah barang bukti, polisi menemukan secarik surat milik korban yang mencerminkan kondisi mentalnya sebelum peristiwa terjadi. “Kami menemukan ada secarik kertas yang menyatakan memang yang bersangkutan ini sedang mengalami depresi,” kata Aji.
Isi surat tersebut memuat permintaan maaf kepada orang tua dan ungkapan kelelahan mental. “Maafkan Ira bu, ayah, Ira cape, Ira nyerah mental Ira rusak mental Ira hancur, Ira gagal jadi anak ibu sareng ayah.”
Selain itu, korban juga sebelumnya menulis kalimat bernada perpisahan di profil Instagram pribadinya, “If not this life, then the next (Jika bukan kehidupan ini, maka kehidupan selanjutnya).” Kapolsek Bogor Tengah, Kompol Waluyo, menambahkan bahwa analisis CCTV menunjukkan korban diduga sengaja menjatuhkan diri. “Dia sengaja jatuh,” katanya.
Hingga kini, mahasiswi bernama Ira Siti Nurzazizah mahasiswa semester tiga Fakultas Ekonomi dan Bisnis, masih dirawat intensif di RSUD Ciawi, Kabupaten Bogor. Ia mengalami luka serius, termasuk cedera di wajah dan kepala, patah tulang tangan kiri, serta retak pada beberapa tulang iga bagian depan.
Aji menyebut bahwa penyelidikan lanjutan akan dilakukan ketika korban telah cukup stabil. Sejumlah saksi, termasuk orang tua korban dan mahasiswa lain, telah dimintai keterangan. “Kami akan lebih mendalami ketika yang bersangkutan ini sudah sembuh atau pulih dari luka-luka,” ujarnya.
Bersambung ke halaman selanjutnya –>






