2. Seleksi Bibit Unggul Berprestasi (SBUB)
Selain Ujian Mandiri, Undip juga membuka Jalur Seleksi Bibit Unggul Berprestasi (SBUB) untuk Program Sarjana (S1) dan Vokasi/Sarjana Terapan. Jalur ini diperuntukkan bagi calon mahasiswa yang memiliki prestasi unggul di bidang akademik maupun non-akademik.
Seleksi dilakukan melalui penilaian portofolio, praktik, dan wawancara.
Syarat Pendaftaran SBUB:
- Lulusan SMA/MA/SMK/MAK tahun 2025
- Memiliki nilai rata-rata rapor minimal 70 (skala 100)
- Biaya IPI atau Uang Pangkal Jalur Mandiri Undip
Bagi calon mahasiswa jalur mandiri, terdapat biaya Iuran Pengembangan Institusi (IPI) atau uang pangkal yang besarannya berbeda di setiap program studi. Berikut gambaran biaya berdasarkan data jalur mandiri Undip tahun 2025:
- Hukum: Rp40 juta – Rp45 juta
- Manajemen, Akuntansi: Rp30 juta – Rp40 juta
- Ekonomi: Rp20 juta – Rp25 juta
- Ekonomi Islam, Sejarah: Rp10 juta – Rp15 juta
- Teknik (Sipil, Mesin, Elektro, Kimia, PWK, dll.): Rp35 juta – Rp45 juta
- Kedokteran: Rp200 juta – Rp250 juta
- Kedokteran Gigi: Rp150 juta – Rp200 juta
- Keperawatan: Rp30 juta – Rp45 juta
- Gizi: Rp35 juta – Rp50 juta
- Farmasi: Rp40 juta – Rp50 juta
- Sastra Inggris: Rp17,5 juta – Rp22,5 juta
- Sastra Indonesia: Rp12,5 juta – Rp17,5 juta
- Ilmu Sosial (Administrasi Publik, Ilmu Komunikasi, HI, dll.): Rp30 juta – Rp35 juta
- Matematika dan Fisika: Rp25 juta – Rp30 jta
- Informatika: Rp45 juta – Rp50 juta
- Psikologi: Rp30 juta – Rp40 juta
- Kelautan dan Perikanan: Rp25 juta – Rp40 juta
Besaran biaya tersebut terbagi dalam dua golongan dan dapat berubah sesuai kebijakan universitas.






