More

    Mahasiswa UBH Juara Lomba Essai Indonesia Youth Leader Summit 2013

    Ahmad Fauzan Sazli

    05 12 2013 Mahasiswa UBH Menang lomba essai di Undip

    Yudha Rahmad, mahasiswa Hukum UBH. FOTO : UBH

    - Advertisement -

    PADANG, KabarKampus – Yudhi Rahman, mahasiswa Hukum  Universitas Bung Hatta (UBH) berhasil menjadi juara pertama dalam lomba essai Indonesia Youth Leader Summit 2013 di Universitas Diponegoro (Undip). Yudhi menyisihkan mahasiswa Institut Pertanian Bogor (IPB) sebagai juara kedua dan Universitas Negeri Jambi sebagai juara tiga.

    Yudhi berhasil masuk 50 besar tersebut berkat esainya  bertemakan “Revitalisasi Peranan Pemuda : Menganalisa Pembaharuan Pemuda Untuk Indonesia Yang Lebih Baik”yang ia kirimkan via email. Kemudian setelah melakukan penilaian juri yang cukup ketat ia dinyatakan sebagai juara pertama.

    “Saya senang dan bangga bisa membawa harum nama Universitas Bung Hatta di tingkat nasional,” kata Yudhi, Rabu, (03/12/2013).

    Yudhi menjelaskan, dalam essainya tersebut ia menuliskan bahwa pemuda Indonesia harus berani melakukan otokritik sekaligus membenahi diri, meningkatkan kualitas SDM, dan siap berkiprah ditengah-tengah masyarakat , serta mewarnai berbagai lini kehidupan bangsa. Oleh karena bangsa ini membutuhkan peran kalangan pemuda secara nyata, sehingga tentu sesungguhnya tugas dan peran pemuda untuk Bangsa Indonesia ini tidaklah ringan.

    “Dalam revitalisasi peranan pemuda untuk Indonesia yang lebih baik adalah pemuda yang akan menjadi pemimpin bangsa sudah tentu harus dipersiapkan dengan baik dan matang,” kata Yudhi.

    Sehingga, menurutnya peran pemuda hendaklah direvitalisasi sejak dini. Sebab dalam sebuah kepemimpinan dibutuhkan integritas, kapasitas, juga pengalaman dan kematangan emosional.

    Kegiatan Indonesian Youth Leaders Summit 2013 yang diselenggarakan oleh Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Diponegoro pada 23-24 November 2013. Kegiatan yang diikuti mahasiswa dari berbagai daerah di Indonesia ini bertujuan untuk menumbuhkan semangat kepemudaan dalam diri pemuda sekarang. []

    - Advertisement -

    LEAVE A REPLY

    Please enter your comment!
    Please enter your name here