More

    Jatuh Dari Bandros, Mahasiswa Unpar Tak Sadarkan Diri

    Bandros yang digunakan mahasiswa Unpar untuk keliling kota Bandung memperingati sumpah pemuda. Foto : Instagram Persadaunpar.
    Bandros yang digunakan mahasiswa Unpar untuk keliling kota Bandung memperingati sumpah pemuda. Foto : Instagram Persadaunpar.

    BANDUNG, KabarKampus – Andi, seorang mahasiswa Universitas Parahyangan (Unpar), terjatuh dari atas Bandung Tour on Bus (Bandros) di jalan Wastukencana tepat di depan Balai Kota, Bandung, Rabu, (28/10/2015). Andi terjatuh dari tingkat dua bus wisata yang biasa digunakan warga untuk keliling Kota Bandung.

    Andi adalah salah satu peserta Peringatan Sumpah Pemuda (Persada) yang digelar Lembaga Kepresidenan Mahasiswa Unpar. Kegiatan keliling kota Bandung dengan Bandros ini merupakan bagian dari kegiatan Persada yang berlangsung dari tanggal 26 -28 Oktober 2015.

    Paino, Satpam perkantoran di sekitar lokasi kejadian mengatakan, ia melihat seorang terjatuh dari Bandros, ketika ia keluar dari Masjid Al Ukhuwah di depan Balai Kota Bandung, usai melaksanakan shalat dzuhur sekitar pukul 12.00 WIB. Ketika akan meninggalkan masjid, ia melihat seseorang kejang-kejang di aspal jalan.

    - Advertisement -

    “Sepertinya saat terjatuh teman-temannya tidah tahu. Karena ketika terjatuh mobilnya melintas begitu saja. Saya kemudian panggil sopir Bandros dan kasih tau penumpangnya ada yang jatuh,” kata Paino.

    Menurut Paino, ia tidak tahu persis apakah korban terjatuh karena terlilit kabel atau tidak. Yang jelas saat Bandros melintas di depannya, sebagian rombongan terlihat sedang melambaikan tangan ke warga.

    “Sepertinya teman-temanya tidak tahu kalau ada temannya yang terjatuh,” tutur Paino.

    Saat ini Andi tengah dirawat di rumah sakit Boromeus Bandung. Saat kabarkampus mengunjungi korban, ia terlihat tidak sadarkan diri dengan selang di hidungnya.[]

    - Advertisement -

    LEAVE A REPLY

    Please enter your comment!
    Please enter your name here