
BANDUNG, KabarKampus – Sebanyak 12 petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) meninggal dunia saat bertugas. Mereka meninggal mulai dari saat menyiapkan sarana prasarana pemilihan, pemungutan hingga proses perhitungan suara.
Dari rilis yang dikeluarkan KPU Jabar pada hari Sabtu, (20/04/2019), ke-12 korban tersebut yaitu, Deden Damanhuri (46) dan Carman (45) dari Kabupaten Purwakarta, Indra Lesmana (28) dari Kabupaten Bandung, Ahmad Salahudin dari Kota Bekasi, H. Jeje dan Supriyanto dari Kabupaten Tasikmalaya, serta Nana Rismana dari Kabupaten Kuningan. Selanjutnya Jaenal (56) dari Kabupaten Bogor, Yaya Suhaya dari Kabupaten Karawang, Tatang Sopandi (48) dari Kota Sukabumi, Idris Hadi (64) dan Usman Suparman dari Kabupaten Sukabumi.
Rifqi Ali Mubarok, Ketua KPU Jabar mengaku prihatin dan menyampaikan belasungkawa mendalam kepada ptugas KPPS tersebut. Ia juga menyampaikan terima kasih yang setinggi-tingginya atas kerja petugas KPPS demi menyukseskan Pemilu 2019 di Jawa Barat.
“Semoga seluruh petugas KPPS khusnul khotimah karena meninggal dunia dalam menjalankan tugas negara serta semoga diberi ketabahan serta tawakkal,” kata Rifqi.
Menurutnya, musibah ini akan menjadi bahan evaluasi dalam Pemilu selanjutnya. Seperti yang diketahui Pemilu 2019 yang digelar bersamaan, antara pemilihan Presiden, anggota Legislatif dan anggota DPD ini memakan waktu cukup lama. Hal ini berakibat kerja petugas KPPS memakan waktu lama, karena harus mengurus dokumen dan salinan yang cukup banyak.[]






