More

    Unila Buka Prodi S1 Bahasa Lampung

    Universitas Lampung.

    LAMPUNG, KabarKampus – Universitas Lampung (Unila) secara resmi membuka Program Studi (Prodi) S1 Bahasa Lampung. Prodi baru ini siap menerika mahasiswa untu tahun akademik 2021/2022 mendatang.

    Dr. Sunyono, M.Si., Wakil Dekan Bidang Akademik dan Kerja sama Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Unila menjelaskan, pembukaan Prodi Bahasa Lampung dibuka berdasarkan Keputusan Menteri Pendidikan Dan Kebudayaan Republik Indonesia Nomor 30/E/0/2021 tentang Izin Pembukaan Program Studi Pendidikan Bahasa Lampung Program Sarjana pada Unila. Surat Keputusan Mendikbud ini kelaur pada tanggal 10 Februari 2021.

    Sunyono menambahkan, Prodi Bahasa Lampung sedang diusahakan pendaftarannya dibuka melalui jalur SNMPTN dan SBMPTN pada tahun akademik saat ini. Tetapi jika belum memungkinkan akan kita buka pendaftarannya lewat jalur SMMPTN.

    - Advertisement -

    “Daya tampung yang disediakan tidak lebih dari 70 calon mahasiswa,” ujarnya seperti yang disiarkan humas Unila, Sabtu, (13/02/2021).

    Demikian disampaikan Wakil Dekan Bidang Akademik dan Kerja sama Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Unila Dr. Sunyono, M.Si., Sabtu, 13 Februari 2021.

    Untuk sumber daya tenaga pendidik, Unila akan melibatkan jurusan Bahasa dan Seni FKIP Unila. Selain itu melibatkan praktisi-praktisi Bahasa Lampung yang ada.

    Dr. Sunyono menambahkan, pihaknya bersyukur dan berterima kasih kepada Rektor Unila Prof. Karomani yang memiliki komitmen tinggi untuk ikut memperjuangkan proses pembukaan S1 Prodi Pendidikan Bahasa Lampung. Sebab, upaya mengantongi izin pembukaan Prodi S1 Bahasa Lampung telah lama dilakukan tim penyusun dari FKIP Unila sejak tahun 2006.

    “Saya berterima kasih atas upaya luar biasa yang dilakukan rektor Unila terkait izin pembukaan Prodi S1 Bahasa Lampung, serta pihak-pihak lain yang telah ikut berkontribusi,” kata Dosen Program Studi Kimia FKIP Unila ini.

    Tak hanya melestarikan budaya Lampung, pembukaan prodi baru Unila ini ditujukan untuk dapat memenuhi kebutuhan sekaligus menghasilkan guru Bahasa Lampung berkompeten di Provinsi Lampung. Kemudian setelah prodi S1 Bahasa Lampung terakreditasi akan diusulkan untuk bisa menyelenggarakan Pendidikan Profesi Guru sehingga yang mengajar Bahasa Lampung adalah benar-benar guru yang profesional.

    Lebih luas lagi, para lulusan prodi ini kelak dapat menjadi pemerhati dan peneliti bahasa dan budaya Lampung sehingga bisa dilestarikan dan menjadi kebanggaan Provinsi Lampung.[]

    - Advertisement -

    LEAVE A REPLY

    Please enter your comment!
    Please enter your name here