Ahmad Fauzan Sazli
MAKASSAR, KabarKampus – Sebanyak 50 peserta kegiatan Reef Check 2013 Marine Science Diving Club (MSDC) Universitas Hasanuddin berangkat menuju ke pulau Kapoposang dan Gondong Bali Kabupaten Pangkep, Jumat (15/11/2013). Di sana para peserta MSDC ini akan melakukan pendataan terhadap terumbu karang akibat adanya penurunan kualitas terumbu karang akibar aktifitas manusia, ancaman alam, dan perubahan iklim.
Kegiatan tahunan ini rencananyanya akan digelar hingga hari Minggu, (17/11/2013). Ada pun tema yang diangkat dalam kegiatan ini adalah “Because Coral are Our Friend”.
Asri Febriawan selaku ketua panitia mengatakan, bahwa untuk mampu menggambarkan perubahan terumbu karang sebagai bahan pertimbangan untuk pengolahan yang berkelanjutan diperlukan data yang berkesinammbungan. Oleh karena itu Kegiatan Reef Check menjadi agenda tahunan yang digelar oleh MSDC Unhas.
Lebih lanjut Asri mengatakan Reef Check yang dilakukan diseluruh dunia merupakan salah satu alternatif yang tepat untuk menjawab permasalhan tentang monitoring terumbu karang. Hal itu karena Reef Check menggunakan metode yang sederhana yang bisa dilakukan oleh semua masyarakat.
“Kegiatan ini bisa diikuti siapa saja yang bertujuan untuk identifikasi potensi sumberdaya terumbu karang, identifikasi penyebab kerusakan terumbu karang, menyusun data base dan kampanye pelestarian terumbu karang,” kata Asri.
Sementara itu, Prof. Dr. Ir. Jamaludddin Jompa, M.Sc, Dekan Fakultas Ilmu Kelautan dan Perikanan mengatakan sangat mendukung kegiatan Reef Check yang dilakukan oleh MSDC. Menurutnya MSDC merupakan ajang menumbuhkembangkan wawasan tentang pelestarian terumbu karang dan menunjang keilmuan mahasiswa kelautan.
“Saya orang yang mendorong MSDC menjadi organisasi selam yang profesional” kata Jamaluddin.[]