More

    Melihat Lebih Dekat Tato di Tubuh Christina Perri

    Frino Bariarcianur

    christina perri

    Tubuh bagaikan kanvas yang mengisahkan perjalanan hidupnya. Tubuh itu penuh gambar yang mempresentasikan sikap, cinta, identitas dan cita-cita Christina Perri.

    - Advertisement -

    Pencipta dan penyanyi lagu “A Thousand Years” Christina Perri memiliki lebih dari 40 tato di tubuhnya. Mulai dari kaki hingga di bagian kepala. Tak ketinggalan di bagian jari dan telapak tangannya. Ia merajah dengan gambar apa saja untuk mengekspresikan jiwa. Tentu banyak kisah tersembunyi dari setiap tatonya. Sehingga tubuhnya bagaikan kanvas lukisan yang beraneka ragam.

    Bagaimana Christina Perri mulai mencintai seni merajah tubuh ini?

    Saat masih remaja ia melihat saudara laki-lakinya, Nick Perri membuat tato. Ia merasa tato sesuatu yang keren yang mampu mengekspresikan jiwa seseorang. Dan pada umur 15 tahun ia pun membuat tato. Sejak itulah satu demi satu tato memenuhi tubuhnya.

    Tato di tubuh Christina Perri ada yang bertemakan Italia. Tato seperti gambar peta Italia dan ungkapan dalam bahasa Italia ini menunjukkan bahwa dirinya tak bisa lepas dari kebudayaan Italia karena ia tumbuh berkembang di Italia.

    Ada juga tato yang terinspirasi dari seniman Inggris Bansky, Audrey Kawasaki, Michelangelo, serta tato berupa tanda tangan penyanyi balada Johnny Cash. Tidak ketinggalan gambar kunci musik dan gitar yang merupakan identitas dirinya sebagai musisi.

    Dari sekian puluh tato Christina Perri berikut ini beberapa tato yang memiliki makna tersendiri. Meskipun bagi Christina, setiap tato memiliki cerita yang istimewa dalam kehidupannya.

    1. Tato Moulin Rouge
    Di bahu kanan Christina tergambar seorang wanita yang menggantung terbalik di kincir angin. Moulin Rouge (kincir merah) adalah sebuah klub malam yang berdiri tahun 1889 di MontmartreIa, Perancis. Dalam film “Moulin Rouge” yang dibintangi Ewan McGregor sebuah kalimat menyentuh perasaannya. ”The greatest thing you’ll ever learn is just to love and be loved in return.” Saat ibunya melihat tato “moulin rouge”, “Ibuku benci itu. Dia pikir itu setan.”

    bitten christina2. Tato Bitten
    Christina Perri adalah penggemar berat dari Stephanie Meyers penulis buku serial “Twilight” yang berkisah tentang vampire. Ia memilih kata “tergigit” untuk menyatakan bahwa ia telah terinfeksi virus cinta Twilight. Dia meluangkan waktunya membaca buku ini ketika melalui masa-masa sulit. Tato “bitten” juga mempresentasikan tentang mimpi Christina yang menjadi kenyataan ketika ia menulis lagu untuk soundtrack film “The Twilight Saga: Breaking Dawn” dengan judul “A Thousand Years”.

    3. Tato “La Mia Famiglia”
    Merupakan bahasa Italia yang berarti “keluargaku”. Ia membuat tato ini di dadanya dengan tulisan yang dekoratif. Ukurannya cukup besar sehingga ketika ia bercermin saat bangun tidur, Christina dapat langsung membacanya. “Keluarga saya berarti dunia bagi saya.”

    4. Tato Anak kecil dan Balon
    Tato anak perempuan kecil terbang dengan balon merupakan tato paling besar. Letaknya di bagian kiri tubuh Christina. Tato ini merupakan grafiti seniman Inggris terkenal bernama Banksy. Karya-karya grafiti Banksy penuh dengan kontroversial. Dalam dunia seni rupa nama Bansky selalu disebut-sebut sebagai salah satu seniman berpengaruh khususnya di seni jalanan yang provokatif. Ia mempresentasikan dirinya seperti anak kecil yang terbang dengan delapan balon harapan. “I made eight lifetime big wishes. The little girl is like me.”

    5. Tato kunci musik
    Tato bergambar kunci G menunjukkan kecintaannya kepada musik. Tato ini dilukis di ibu jari tangan sebelah kiri.

    6. Tato “War is Over!”
    Tato ini terinspirasi dari vokalis pujaan Christina yang legendaris yakni John Lennon (The Beatles). “War is Over (if you want it) Happy Christmas from Jhon and Yoko” adalah bentuk kampanye anti perang Vietnam John dan istrinya Yoko Ono. Mereka memasang jargon tersebut di billboard besar dengan 12 bahasa di beberapa kota di dunia. Christina pula sering membawakan lagu “Happy Xmas (War Is Over)” ciptaan John Lennon dalam tour musiknya. Saat Yoko Ono mengijinkan untuk mengaransemen ulang lagu tersebut, ia sangat merasa bahagia. “Saya ingin membuat John bangga,” kata Christina. Tato yang bertuliskan “War” tersebut berada di belakang telinga kiri sementara “is over!” di berada di belakang telinga kanan.

    tato pertama christinaBerikutnya ada juga tato bertuliskan “Nothing is Random”, “Powerless”, “Capo” dan “Nodo”, “We Can Be Heroes”, “Maktub” (dalam kaligrafi arab), “to the luna”, “LA”, “sometimes you need to let things go”, “to thine own self be true”, serta simbol-simbol yang dekat dalam kehidpannya seperti simbol cinta, perdamaian, segitiga hitam, dan tentunya simbol ankh, yang menjadi tato pertamanya.

    Jika Christina Perri merajah tubuhnya sebagai bentuk ekspresi dan kisah perjalanan hidupnya. Bagaimana dengan Anda? Apakah tato Anda punya arti yang spesial?

    Sumber tulisan : www.stealherstyle.net[]

    - Advertisement -

    LEAVE A REPLY

    Please enter your comment!
    Please enter your name here