UKM Koperasi Mahasiswa Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Indonesia 2015 mempersembahkan KOPMA FAIR 7. Kegiatan yang telah masuk tahun ketujuh ini mengusung tema “It’s Time for Newborn Fashion-Preneur”.
KOPMA FAIR 7 terdiri dari empat rangkaian acara yaitu Volturi (vogue and lux through entrepreneurship) atau Talkshow dan Werewolf (what a pretty woman learn to be fabulous) atau Workshop. Selanjutnya adalah Dracula (draw your coolest fashion totebag) atau lomba design totebag pada 1 – 14 Oktober 2015 dan Half Blood (hilarious and fabulous shopping day) atau bazaar pada 2 – 4 November 2015.
Volturi (Talkshow) akan diadakan tanggal 29 Oktober 2015 di ruang Promosi Doktor FKM UI Depok Pukul : 15.30-17.30. Volturi mengusung tema “Fashionpreneur 101”. Pembicara pada talkshow adalah Founder Lookats Market oleh Valeria Krasnadewi dan Veronika Krasnasari serta Founder Ninetees oleh Rayzan Hakim. Disini kamu akan mendapat pengetahuan bagaimana cara menjadi fashion entreprenuer.
Acara ini tidak dikenakan biaya dan mendapatkan snack dan e-sertificate. Acara diperuntukkan bagi mahasiswa/i se-Jabodetabek.
Werewolf (Workshop) akan diadakan tanggal 30 Oktober 2015 di gedung Rumpun Ilmu Kesehatan UI Depok jam 15.30-17.30. Workshop menghadirkan Pulchra Body Care yang akan mengajarkan membuat face mask dan scrub alami serta cara pemasaran produk tersebut.
Fee untuk mengikuti workshop 100 Ribu Rupiah, sudah termasuk starter kit, buku resep, bonus produk dari Pulchra, dan e-sertificate. Produk yang akan dibuat adalah Lavender Scrub, Wake Me Up Coffee Scrub, Chocolate Face Mask.
Dengan adanya rangkaian acara ini, diharapkan dapat meningkatan keinginan menjadi entrepreneur dengan ide-ide dan kreatifitas yang menarik. Diperuntukan bagi mahasiswa/i se-Jabodetabek.
Info lebih lanjut:
Twitter: @Kopma_FKMUI
Pendaftaran Workshop: Pendaftaran Talkshow:
Nama_Instansi_email Nama_Instansi_email
Hanny (082114448562) Thiffa (081806103991)