More

    Pagelaran Tunggal Pringgandana 2015

    16 10 2015 Poster Pringgandana2015Sabta Budaya Nusantara (Sabdanusa), UKM Politeknik Keungan Negara (PKN) STAN menggelar kegiatan PRINGGANDANA 2015. Salah satu acara terbesar di PKN STAN ini mengusung tema “Ngeronce Mutyra Indonesia” dan akan diadakan pada haru Sabtu 7 November 2015 pukul 18.30-22.00 WIB di Gedung G Kampus Politeknik Keuangan Negara STAN, Bintaro.

    Kata “Ngeronce” dalam tema PRINGGANDANA 2015 memiliki makna rangkian, sedangkan kata “Mutyara” melambangkan keindahan ragam budaya Indonesia sehingga filosofi “Ngeronce Mutyara Indonesia”. Oleh karena itu acara ini menyajikan/merangkai keindahan budaya Indonesia yang direpresentasikan kedalam seni tari dan music.

    Acara ini terdiri dari serangkaian seni tari, teater, lukisan pasir dan seni musik meliputi seni music angklung, gamelan, dan band yang disajikan dalam nuansa tradisional. Semuanya akan disatukan menjadi sebuah cerita yang berkesinambungan satu sama lain.

    - Advertisement -

    Cerita yang diangkat dalam Pringgandana berujudul Jabang Tetuko.  Jabang Tetuko terlahir dengan keadaan tali pusar yang tidak dapat di potong dengan senjata apapun. Sementara di khayangan ada seseorang raksasa yang melamar salah satu dewi khayangan, yang sudah jelas melamar kodrat. Sehingga para dewa menolak lamaran si raksasa. Kemarahan sang raksasa tidak dapat dibendung karena ditolak oleh para dewa. Khayangan semrawut tidak karu-karuan. Batharan Guru segera memerintah Bathara Narada untuk turun ke archapada untuk mencari jagonya dewa. Jagonya dewa itu adalah si Jbanag Tetuko ( Gatotkaca kecil), segera diperintahkan Arjuna untuk mencari senjata ke nusantara untuk memotong tali pusar sang Gatotkaca.

    Bagaimanakah perjalanan Arjuna dalam mencari pusaka nusantara? Saksikan di PRINGGANDANA 2015.  Semua rangkaian cerita akan di ilustrasikan dalam penampilan tari-tarian yang megah.

    PRINGGANDANA 2015 ini tidak hanya dapat dinikmati oleh Warga kampus STAN tetapi juga dapat dinikmati oleh kalangan umum.  Pemesanan tiket Pringgandana 2015 bisa didapat dengan menghubungi Rozma 087876873711 atau melalui twitter @pringgandana 2015.

    - Advertisement -

    LEAVE A REPLY

    Please enter your comment!
    Please enter your name here