Mahasiswa Ilmu Komunikasi Universitas Trunojoyo Madura (UTM) kembali mengadakan MICE (Meeting, Incentive, Convention, Exhibition). Tema yang diangkat pada MICE tahun ini yaitu Exploring Madura Tourism, atau yang disingkat menjadi Exmato. Acara ini akan diselenggarakan di gedung Dyandra Convention Center, Surabaya, pada tanggal 18 Juni 2016.
MICE kali ini digadang-gadang akan menjadi event terbesar se-Madura karena melibatkan seratus lebih pelaku pariwisata Madura, mulai dari agen travel, pemilik usaha kuliner, penyedia hotel, hingga para seniman dan Dinas Pariwisata di empat kabupaten di Madura (Bangkalan, Sampang, Pamekasan, Sumenep). Sebagai narasumber ahli, akan diundang pula Ketua Asprim (Asosiasi Pelaku Pariwisata Madura), Rektor UTM, Muh. Syarif, Budayawan Madura, A. Latif Wiyata, serta Kepala Dinas Pariwisata JawaTimur. Keempat narasumber inilah yang akan mengawal diskusi ilmiah tentang “Pengembangan Pariwisata Madura”.
Acara MICE diawali dengan kegiatan incentive alias berwisata gratis yang ditujukan bagi seratus peserta undangan. Destinasi incentive ini antaralain: wisata sejarah Museum Bangkalan, serta Pusat Kerajinan Tangan Madura, Tresna Art. Perjalanan wisata gratis ini ditujukan sebagai bekal pengetahuan para peserta, sehingga talkshow yang digelar setelah incentive dapat berjalan lebih interaktif.
Acara semakin meriah dengan dibukanya pameran produk-produk budaya Madura, seperti makanan khas, kerajinan tangan, hingga fashion show pakaian khas Madura. Tidak hanya itu, para peserta akan terhibur oleh special performance dari ITS Jazz, serta penampilan atraktif dari paguyuban seni asli Madura, Karawitan Sanggar Paseban.
Secara keseluruhan, rangkaian acara MICE Exmato ditujukan sebagai media eksplorasi potensi Madura, khususnya dalam bidang pariwisata. Lewat diskusi ilmiah dalam acara meeting and conference, diharapkan mampu menemukan solusi alternative dalam mengembangkan wisata Madura. Sementara melalui acara exhiobition dan incentive, masyarakat umum diharapkan mampu merasakan pengalaman sensasi wisata Madura secara langsung tanpa adanya biaya.
Dalam jangka panjang, acara MICE Exmato berperan dalam memberdayakan masyarakat Madura untuk tetap melestarikan budaya dan memajukan pariwisata yang ada. Sehingga, kondisi ekonomi masyarakat dapat terangkat lebih baik, dan streotip buruk tentang Madura sedikit demi sedikit tergantikan oleh prestasi wisatanya yang arif. Untuk informasi lebih lanjut tentang acara ini, klik www.micetrunojoyo.wordpress.com atau hubungi 085733753387 (Riris).