More

    Robot Unikom Salami Tangan SBY

    Nakula, robot ikon Unikom salami tangan SBY di kampus Unikom, Bandung, Sabtu, (26/03/2018). Foto. Ahmad Fauzan

    BANDUNG, KabarKampus – Nakula, salah satu robot karya mahasiswa Unversitas Komputer Indonesia (Unikom) menyalami tangan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), Presiden Indonesia 2004-2014. Robot tersebut menyalami SBY, usai SBY mendapat penghargaan “Bapak Pembangunan Pendidikan Teknologi Informasi” di Kampus Unikom, Bandung, Sabtu, (24/03/2018).

    Robot Nakula merupakan salah satu robot ikon Unikom. Robot ini sengaja menyalami SBY sebagai ungkapan terima kasih terhadap SBY atas perhatiannya pada pembangunan, pendidikan dan teknologi informasi di Unikom.

    “Nakula, bersalaman untuk mengucapkan terima kasih kepada beliau. Karena SBY lah, kemudian Nakula bisa tercipta,” kata Prof. Dr. Ir. H. Eddy Soeryanto Soegoto, MT., Rektor Unikom.

    - Advertisement -

    Sementara itu Rodi hartono, Ketua Divisi Robot Unikom mengatakan, robot Nakula seluruhnya dibuat oleh mahasiswa Unikom. Robot ini dibuat sebagai ikon Unikom, karena selama ini mereka membangun robot kompetisi.

    “Jadi robot ini dikembangkan untuk event-event seperti ini. Oleh karena itu awal 2017 hingga akhir 2017 kami membuat robot ini,” katanya.

    Selain bersalaman, Nakula, kata Rodi memiliki kemampuan bernavigasi menjelajahi area, koreografi, dan bicara. Namun untuk tipe pertama ini masih harus menggunakan remot untuk mengontrol robot.

    Kedepannya, kata Rodi, robot ini bisa menjawab beberapa pertanyaan atau banyak pertanyaan. Selain itu juga dapat melakukan hal-hal tersebut di atas tanpa remot.

    Selain Nakula, robot ikon lainnya, adalah Sadewa yang memiliki kemampuan seperti Nakula. Kemudian Bima yang didesain untuk menyampaikan iklan, sarana interatif, game, dan sebagainya.[]

    - Advertisement -

    LEAVE A REPLY

    Please enter your comment!
    Please enter your name here