More

    Info dan Jadwal Indonesia Book Fair 2013

    05 11 2013 indonesia book fairUntuk ke-33 kalinya Ikatan Penerbit Indonesia (Ikapi) menggelar “Indonesia Book Fair 2013” dengan tema “Knowledge Transformation”. Acara digelar sejak 2-10 November 2013 di Istora Gelora Bung Karno, Jakarta.

    Seperti tahun-tahun sebelumnya, pihak penerbit yang berpartisipasi memberikan diskon besar-besaran. Harga buku pun dibandrol mulai dari 5 ribu perak!

    Dalam rangkaian acara Indonesia Book Fair 2013, pihak panitia mengundang sejumlah penulis, tokoh masyarakat dan juga selebritis. Diantaranya Sophia Latjuba, Eva Celia, Kevin Julio, Adipati Dolken, Arswendo Atmowiloto, Alvin Adam, Butet Manurung, Mira Lesmana, Riri Riza, Prisia Nasution, Ardi Gunawan, Abu Marlo, Aidil Akbar, Forum Penulis Bacaan Anak, Ayah Edy, Ken Dean Lawadinata, Azura Dayana, Ellisa Herman, Ust. Ahmad Anshori (Ust. Aan),Tere Liye, Ust. Felix Siauw, M. Assad, J-Rocks, Prof. Dr. Hj. Sylviana Murni, SH, Msi, Hikmat Kurnia, Hermawan Aksan, Akmal Nasery Basral, Bambang Trim, Putut Widjanarko, Andri Fabianto, Kak Agus DS, Fenty Effendy, Ahmad Sahroni, Budiarto Shambazy, Muhammad Ilman Akbar, Ida S. Widayanti, Thomas Sugiarto, Ardiningtyas, Agustinus Wibowo, Wina Idol, Coco Elvis, Sari Musdar, Pidi Baiq, Trinity Traveler, Clara Ng, Icha Rahmanti, Vani Anggreswita, Ahmad Fuadi, Nina Moran, Nadia Mulya, Joy Roesma, dll.

    - Advertisement -

    Tidak hanya itu, Indonesia Book Fair 2013 juga melibatkan kedutaan besar Arab Saudi, penerbit Malaysia dan juga Jerman. Selain itu para pengunjung dapat menambah wawasan soal arsip dan data-data penting daerah di Indonesia.

    Acara dikemas untuk anak-anak sampai para pecinta buku dan pelaku usaha. Untuk acara anak-anak ada Pentas Baca, Pentas Seni bersama biMBA AIUEO, Lomba Tari Daerah Tingkat TK dan SD, Lomba Mewarnai Tingkat TK dan SD Kelas 1—3, Kids Fashion Competition: Islamic Fashion (Kategori Usia 4—6 th dan 7—10 th).

    Ada juga Lomba Mewarnai Kaligrafi Tingkat TK dan SD, Kuliah Umum (Knowledge Transformation) untuk Siswa SMA dan Mahasiswa, “Dream & Action” bersama Prof. Dr. Hj. Sylviana Murni, SH, Msi (Mantan Walikota Jakarta Pusat, Deputi Kebudayaan dan Pariwisata DKI Jakarta) dan masih banyak lagi.

    Berikut jadwal lengkap Indonesia Book Fair 2013 :

    Sabtu, 2 November 2013
    Pk. 09.00—17.00 Lomba Mewarnai, Pentas Baca dan Pentas Seni biMBA AIUEO (Selasar Atas)
    Pk. 10.00—12.00 Opening Ceremony 33rd Indonesia Book Fair (Panggung Utama)
    Pk. 12.00—12.45 Mengejar Adriana—Dari Novel ke Layar Lebar: Meet & Greet Bintang Film
    and Launching Novel “Adriana” Bersama Fajar Nugros*, Sophia Latjuba,
    Eva Celia, Kevin Julio, Adipati Dolken (Panggung Utama)
    Pk. 13.00—14.45 Meet & Greet Arswendo Atmowiloto: Diskusi Buku “Imung”
    (Panggung Utama)
    Pk. 15.00—16.45 Talkshow “Not Just Alvin” Bersama Alvin Adam (Panggung Utama)
    Pk. 17.00—18.00 Cosplay Performance (Panggung Utama)
    Pk. 18.00—20.30 Diskusi Buku dan Film “Sokola Rimba” Bersama Butet Manurung, Mira Lesmana, Riri Riza dan Prisia Nasution (Panggung Utama)

    Minggu, 3 November 2013
    Pk. 09.00—17.00 Lomba Mewarnai, Pentas Baca dan Pentas Seni biMBA AIUEO (Selasar Atas)
    Pk. 10.00—12.45 Lomba Mewarnai Kategori PAUD, TK dan SD Kelas 1—3
    (Ruang Kenanga 1—2)
    Pk. 10.00—12.45 Mini Seminar “Keajaiban Asmaul Husna” Bersama Ardi Gunawan (Panggung Utama)
    Pk. 13.00—13.45 Talkshow “Easy Planning” Bersama Aidil Akbar-Perencana
    Keuangan, Penulis Buku “Easy Planning” (Panggung Utama)
    Pk. 13.00—14.45 Bincang Bacaan Anak Bersama Forum Penulis Bacaan Anak
    (Ruang Kenanga 1-2)
    Pk. 14.00—14.45 Talkshow & Book Launching “Ayah Edy Bercerita” (Panggung Utama)
    Pk. 15.00—15.45 Kopdar Ken—CEO Kaskus (Panggung Utama)
    Pk. 15.00—16.45 Bincang Buku “Altitude 3676 Takhta Mahameru” karya Azura Dayana (Ruang Kenanga 1-2)
    Pk. 16.00—17.45 Talkshow “Bersahabat Dengan Ajal (Kisah Nyata)” Bersama Ellisa Herman (Panggung Utama)
    Pk. 18.00—19.45 Meet & Greet With Tere Liye (Panggung Utama)

    Senin, 4 November 2013
    Pk. 09.00—17.00 Lomba Mewarnai, Pentas Baca dan Pentas Seni biMBA AIUEO (Selasar Atas)
    Pk. 09.00—12.45 Seminar “The International Rights Business for Print and Digital Media in a Nutshell With Ines Killat (Head of Wissenmedia International, Wissenmedia Publishers) at JW Marriot Hotel Jakarta
    Pk. 10.00—15.45 Lomba Tari Daerah Kategori TK (Panggung Utama)
    Pk. 14.00—16.45 Pertemuan dengan Toko Buku Gramedia, Toko Buku Gunung Agung dan Toko Buku Karisma (Ruang Kenanga 1-2)
    Pk. 16.00—17.45 Peluncuran Buku Kumpulan Cerpen Karya Sastra Indonesia dan Malaysia. Dihadiri oleh Dato’ Seri Mohamed Nazri b Tan Sri Abdul Aziz-Menteri Pelancongan dan Kebudayaan Malaysia (Panggung Utama)
    Pk. 19.00—20.30 Tablig Akbar Malam Tahun Baru Islam Bersama Ust. Ahmad Anshori (Ust. Aan) PPPA Daarul Qur’an (Panggung Utama)

    Selasa, 5 November 2013: Hari Libur Tahun Baru Hijriah
    Pk. 09.00—17.00 Lomba Mewarnai, Pentas Baca dan Pentas Seni biMBA AIUEO (Selasar Atas)
    Pk. 10.00—12.45 Kids Fashion Competition: Islamic Fashion Kategori Usia 4-6 th & 7-10 th (Panggung Utama)
    Pk. 10.00—13.45 Lomba Mewarnai Kaligrafi Tingkat TK dan SD (Ruang Kenanga 1-2)
    Pk. 13.00—14.45 How To Master Your Habits Bersama Ustad Felix Siauw (Panggung Utama)
    Pk. 15.00—15.45 Talkshow “Hukum Langit” Bersama Abu Marlo (Panggung Utama)
    Pk. 15.00—16.45 Launching Buku “Si Meong” (Ruang Kenanga 1-2)
    Pk. 16.00—17.45 Talkshow “90 Hijab Story Para Tokoh dan Selebriti” Bersama M. Assad (Panggung Utama)
    Pk. 18.00—20.30 Meet & Greet J-Rocks (Panggung Utama)

    Rabu, 6 November 2013
    Pk. 09.00—17.00 Lomba Mewarnai, Pentas Baca dan Pentas Seni biMBA AIUEO (Selasar Atas)
    Pk. 10.00—13.45 Lomba Tari Daerah Kategori SD Kelas 1-3 (Panggung Utama)
    Pk. 10.00—14.45 Konvensi Editor Indonesia (Ruang Kenanga 1-2)
    Pk. 15.00—16.45 Kuliah Umum (Knowledge Transformation): “Dream & Action” Bersama
    Prof Dr Hj Sylviana Murni, SH, Msi (Mantan Walikota Jakarta Pusat, Deputi
    Kebudayaan dan Pariwisata DKI Jakarta) (Panggung Utama)
    Pk. 15.00—17.00 Talkshow Knowledge Transformation Bersama Sholeh Isre (IKAPI), Putut Widjanarko (Mizan), Andri Fabianto (Penerbit Loveable) dan Bukukita.com.
    Pk. 17.00—18.30 Talkshow “The Power of Story Telling” Bersama Kak Agus DS-Penulis, Praktisi Anak dan Pendongeng (Panggung Utama)
    Pk. 19.00—20.30 Diskusi Buku “Ahmad Sahroni: Anak Priok Meraih Mimpi” Bersama Fenty
    Effendy, Ahmad Sahroni & Budiarto Shambazy (Panggung Utama)

    Kamis, 7 November 2013
    Pk. 09.00—17.00 Lomba Mewarnai, Pentas Baca dan Pentas Seni biMBA AIUEO (Selasar Atas)
    Pk. 10.00—14.45 Lomba Tari Daerah Kategori SD Kelas 4-6 (Panggung Utama)
    Pk. 18.00—20.00 Talkshow “101 Young CEO” Bersama Muhammad Ilman Akbar-Komunitas
    Entrepreneur & Jaringan Bisnis Muda di Indonesia (Panggung Utama)

    Jumat, 8 November 2013
    Pk. 09.00—17.00 Lomba Mewarnai, Pentas Baca dan Pentas Seni biMBA AIUEO (Selasar Atas)
    Pk. 10.00—11.45 Seminar Parenting “Mendidik Karakter dengan Karakter” Bersama Ida S. Widayanti (Panggung Utama)
    Pk. 14.30—16.45 Kuliah Umum (Knowledge Transformation): “Big Dream, Make It Happen”
    Bersama Thomas Sugiarto-Entrepreneur (Panggung Utama)
    Pk. 17.00—17.45 Indonesian Literature Online Bersama Yayasan Lontar (Panggung Utama)
    Pk. 18.00—20.45 Talkshow “My Pasion My Career” Bersama Ardiningtyas-www.konsultankarir.com (Panggung Utama)

    Sabtu, 9 November 2013
    Pk. 09.00—17.00 Lomba Baca Cerita Pendek Tingkat Usia TK Se-Indonesia bersama biMBA AIUEO (Selasar Atas)
    Pk. 10.00—12.00 Talkshow “Menulis Novel Perjalanan” Bersama Agustinus Wibowo (Panggung Utama)
    Pk. 12.00—13.45 Kebaya Muslimah by 3 of Us (Panggung Utama)
    Pk. 13.00—17.45 Seminar “Cara Menumbuhkan Minat Baca dan Belajar Anak” Bersama
    biMBA AIUEO (Ruang Kenanga 1-2)
    Pk. 14.00—15.45 Talkshow “Menulis Hobi atau Profesi?” Bersama Wina Idol, Coco Elvis
    @pepatahgombal dan Sari Musdar (Panggung Utama)
    Pk. 16.00—17.45 Talkshow “Drunken Monster” Bersama Pidi Baiq (Panggung Utama)
    Pk. 18.30—20.45 Talkshow “The Naked Traveler” Bersama Trinity Traveler
    (Panggung Utama)

    Minggu, 10 November 2013
    Pk. 09.00—17.00 Lomba Baca Cerita Pendek/Berita Tingkat Usia TK Se-Indonesia bersama biMBA AIUEO (Selasar Atas)
    Pk. 10.00—11.45 Talkshow “Princess, Bajak Laut dan Alien” Bersama Clara Ng dan Icha Rahmanti (Panggung Utama)
    Pk. 12.00—13.45 Konsultasi Desain Interior Bersama Vani Anggreswita (Panggung Utama)
    Pk. 14.00—15.45 Meet & Greet dan Talkshow “Rantau 1 Muara” Bersama A. Fuadi (Panggung Utama)
    Pk. 16.00—17.45 Talkshow “No One to Someone” Bersama Nina Moran-Go Girl Magazine (Panggung Utama)
    Pk. 18.00—20.45 Meet & Greet KOCOK! Arisan Sosialita Bersama Nadia Mulya dan Joy Roesma (Panggung Utama)

    Informasi : Sdri. Rivi (021) 314 1907, 0812 8227 5187, 445 33908 atau kunjungi www.indonesiabookfair.net  []

    - Advertisement -

    LEAVE A REPLY

    Please enter your comment!
    Please enter your name here