More

    “Komposisi Tari” Persembahan Dari Karya Empat Wanita Muda

    07 07 2014 pink_new

    Mau nonton pertunjukan tari berkualitas? Menarik? Inspiratif? Tapi GRATIS? Bahkan dapat hadiah langsung dan DOORPRIZE dua buah PARCEL? Ayooo saksikan “Komposisi Tari” dari karya empat wanita muda,  dengan judul:

    1. “Mimpi Sang Pemimpi” Karya dan koreografer Fitri Anggraini
    2. “What’s Up” Karya dan koreografer Siti Alisa Soelaeman
    3. “Matahariku” Karya dan koreografer Iman Siti Khadija
    4. “Spirit of Native American” Karya dan koreografer Widya Ayu Trisna

    Acara ini akan diselenggarakan pada 10 & 11 Juli 2014, Pukul 19.30 WIB di Ruang Tari C Institut Kesenian Jakarta. Para penari yang akan mempersembahkan karya ; Fitri Anggarini, Alisa Soelaeman, Densiel Prismayati Lebang, Eyi Alberto Lesar, Widya Ayu Trisna, Festi Fayara Putri, Yusuf Bakrie, Lyn Hanis, Ari Fitriani, Iman Siti Khadija, Elvira Mere, Honey, Jaya JM, Aklis Purnomo, dan Alfo. Serta dibimbing oleh pakar tari dari Institut Kesenian Jakarta Ibu Wiwiek Sipala.

    - Advertisement -

    Masing-masing karya mengangkat kisah inspiratif yang berbeda-beda “Mimpi Sang Pemimpi” menceritakan tentang harapan dan mimpi semua orang, tari berjudul “What’s Up?” mengangkat GOSSIP dalam sebuah karya tari yang apik.

    Tari berjudul “Matahariku” mengangkat tentang isu pemanasan global, dan “Spirit of Native American” sebuah karya tari yang terinspirasi dari kehidupan suku Indian di Amerika.

    Keempat karya ini akan dikemas secara dramatik, serta didukung oleh unsur lighting, set panggung yang ditatan secara menarik.

    Bagi 200 orang yang registrasi pertama via sms atau email akan mendapatkan hadiah langsung saat di venue pertunjukan. Untuk dua orang yang beruntung akan mendapatkan doorprize masing-masing satu buah Parcel persembahan dari Heavenly Blush.

    Ayooo…buruan registrasi ke Sdr. Deddy via SMS 081310971818 atau email [email protected].[]

     

    - Advertisement -

    LEAVE A REPLY

    Please enter your comment!
    Please enter your name here