More

    Nobar North West Derby Bersama “Komunitas Bukan Sekedar Nonton Bola”

    14 012017 Nobar MUSeiring dengan kemajuan teknologi komunikasi juga budaya, “nonton bareng” telah menjadi salah satu kultur kecil yang terus berkembang di Indonesia. Budaya nonton bareng sendiri kerap muncul dari gagasan masyarakat yang tidak mampu hadir untuk menonton pertandingan secara langsung yang disebabkan oleh keterbatasan finansial, waktu, maupun jarak.

    Fans club atau komunitas penggemar tim sepakbola sendiri juga semakin menjamur di Indonesia belakangan ini. Kegiatan nonton bareng banyak diselenggarakan dengan menawarkan banyak paket hiburan bagi kalangan penikmat bola. Namun disayangkan kegiatannya lebih menempatkan penonton bola sebagai konsumen saja, baik konsumen hiburan bola itu sendiri maupun konsumen dari tempat (misal, café, restoran, mall, dan lain-lain) penyelenggaraannya.

    Sebenarnya banyak kegiatan produktif yang bisa dikembangkan dari maraknya nobar di berbagai tempat, diantaranya menjadikan nobar sebagai sarana diskusi tentang dunia sepak bola secara keseluruhan bukan semata-mata mendiskusikan taktik pertandingannya saja. Sisi budaya yang berkembang dari sepakbola juga sangat menarik untuk didiskusikan. Begitupun bagaimana roda industri sepakbola berputar, termasuk industri non-formal yang menyertainya. Bahkan tidak jarang sepakbola juga kait mengait dengan politik hingga berkembangnya efek negatif seperti budaya kekerasan dalam hidup suporter maupun kooptasi perjudian dalam dunia sepakbola. Semua adalah fenomena sosial yang menarik untuk didiskusikan. Alangkah indahnya jika setiap nobar dimanfaatkan untuk mengembangkan diskusi yang lebih ilmiah terhadap fenomena sepakbola.

    - Advertisement -

    Untuk itu, kami sekumpulan anak muda yang menolak untuk diperlakukan sebagai konsumennya saja berinisiatif untuk mendirikan komunitas “Bukan Sekedar Penonton Bola”. Untuk kegiatan perdana kami ingin memanfaatkan momentum North West Derby (MU vs Liverpool), menggelar diskusi “Posisi Sepakbola Di Tengah-Tengah Masyarakat Indonesia” Kegiatan ini akan dilaksanakan di KaKa Café beralamat di Jalan Sultan Tirtayasa no. 49 Bandung. Diskusinya dimulai pada pukul 20.00 WIB hingga Kick-off  pada pukul 23.00 WIB dan terbuka untuk umum.

    Sampai Bertemu dan Salam SepakBola!

    - Advertisement -

    LEAVE A REPLY

    Please enter your comment!
    Please enter your name here