Nah, ketika pelanggan sudah cukup banyak dan penjualan sudah semakin solid maka posisi keuangan perusahaan akan semakin baik. Untuk itu saatnya juga berbagi kepemilikan perusahaan kepada orang-orang yang bekerja. Mungkin admin, bagian operasional, sampai dengan office boy atau sekuriti perusahaan, semua yang bekerja di perusahaan.
Kepemilikan saham perusahaan oleh pekerja dengan sendirinya akan tingkatkan moral kerja, jadikan pekerja semakin loyal. Ini akan berpengaruh terhadap kualitas layanan perusahaan. Mereka juga akan merasa bangga dan tak merasa sebagai budak dari perusahaan yang tenaga dan pikiranya dieksploitasi.
Setelah itu, datangilah produsen atau suplayer dari produk anda. Jika jumlah pembelian sudah sangat besar pasti akan diperhatikan oleh mereka secara serius dan bahkan mungkin akan diberikan banyak tambahan bonus atau bentuk keuntungan lainya.
Posisi tawar anda di mata suplayer pasti akan semakin tinggi setelah kinerja perusahaan terlihat terus mengalami perkembangan positif. Pada saat yang tepat, minta bagian saham perusahaan mereka untuk perusahaan anda.
Jika mereka menolak permintaan, maka saatnyalah tunjukkan bahwa anda bisa lakukan hal yang besar seperti yang mereka lakukan. Dirikan pabrik untuk produk yang sama yang diinvestasikan dari dana cadangan perusahaan yang anda sisihkan dan ditambah mungkin dari investasi dari para pelanggan dan pekerja.
Hal tersebut otomatis akan langsung membuat bergetar pemilik perusahaan kapitalis yang selama ini jadi prinsipal produk anda. Mereka otomatis akan segera temui kematiannya jika tak mau berbagi kepemilikan dan juga keuntungan kepada perusahaan anda.
Mereka yang selama ini mungkin hanya berfikir bisnis untuk semata kejar keuntungan sebesar besarnya dan akumulasi serta konsentrasikan kekayaan mereka untuk tujuh turunan, maka mereka akan segera ikut lakukan perubahan atau transformasi sosial seperti yang anda lakukan atau lenyap ditelan jaman.
Bersambung ke halaman selanjutnya –>