More

    Ratna Sarumpaet Main Film Buatan Mahasiswa

    Ahmad Fauzan

    Ratna Sarumpaet. FOTO : AHMAD FAUZAN

    JAKARTA, KabarKampus – Ratna Sarumpaet, penulis, sutradara teater dan film, serta aktivis bermain dalam sebuah film pendek garapan mahasiswa IKJ. Sebagai pemain film, ini adalah film perdananya.

    Film  yang ditulis dan disutradarai oleh mahasiswa jurusan film IKJ, Ray Farandy Pakpahan ini  berjudul  Garis Bawah,  Ratna Sarumpaet memerankan seorang pemulung bernama Surti yang berjuang untuk menguburkan suaminya. Karena kondisi ekonomi Surti yang tidak memungkinkan, upayanya untuk memberi pemakaman yang layak terus terbentur dengan aturan dan kepentingan lain, sampai di satu titik Surti berusaha menguburkan suaminya dengan caranya sendiri.

    - Advertisement -

    Ratna yang biasa memimpin dan mengatur suatu drama teater dan film harus diatur oleh anak muda.

    Bagi Ratna Sarumpaet, main dalam film tersebut banyak hal yang harus ditaklukan dalam dirinya, ia yang terbiasa memimpin , menjadi sutradara drama, menyutradari film, tiba tiba ada anak muda yang mau mengatur dirinya.

    “Mengalahkan ego ini adalah sebuah perjuangan,” kata Ratna di Bentara Budaya Jakarta, Sabtu, 11/02).

    Menurutnya, pada produksi film ini ia patuh pada posisinya sebagai pemain film, dan Ray sebagai sutradara tahu posisinya, dia tidak sok galak  seperti sutradara, namun dia bisa menunjukkan  kepada Ratna bahwa dia adalah seorang director.

    Pada adegan membersihkan mayat Ratna mengaku komplain karena dia harus merogoh perut lawan mainnya. Namun Ray  bisa meyakinkannya dengan baik, bahwa adegan itu ingin menunjukkan bagaimana cintanya istri pada suami.

    Cerita film ini dimulai ketika suami Surti meninggal, kemudian Surti memandikan suaminya dengan air kali. Ia membawa mayat suaminya dalam gerobak yang biasa dia pakai bekerja sebagai pemulung. Satu hari Surti berkeliling  Jakarta, untuk mengubur suaminya. Surti  tidak berhasil, dia tidak punya semua persyaratan yang dibutuhkan, uang, KTP, surat kematian.

    Film pendek  berdurasi 26 menit ini adalah Tugas Akhir (TA) para mahasiswa IKJ, Ray Pakpahan (penulis/sutradara, editor), Kukuh Gandha Poetra (Producer) dan Fahim Rauyan (Director Of Fotography), dan didukung oleh beberapa pemain ; Ayez Kassar, Mas Pay, Ella Gayo and Parto.[]

     

     

     

     

    - Advertisement -

    LEAVE A REPLY

    Please enter your comment!
    Please enter your name here