More

    Bosch Berikan Beasiswa Kepada 30 Mahasiswa Atma Jaya

    Ahmad Fauzan Sazli

    MoU signing Bosch-Unika Atma Jaya  - Jimmy Kanto, Prof Dr Ir MM Lanny W Pandjaitan MT, Rudy Karimun, Hadi  Sutanto

    (Dari kiri ke kanan) Jimmy Kanto – Human Resources Manager PT Robert Bosch, Prof. Dr. Ir. M.M. Lanny W. Pandjaitan, M.T – Rektor Unika Atma Jaya, Rudy Karimun – Managing Director PT Robert Bosch, Prof. Ir. Hadi Sutanto, Ph.D – Dekan Fakultas Teknik Unika Atma Jaya dalam penandatangan MOU Bosch dan Unika Atma Jaya, di Kampus Unika Atma Jaya, Jakarta, Rabu, (17/04/2013). FOTO : Inge Suroso.

    - Advertisement -

    JAKARTA, KabarKampus – Bosch, perusahaan penyedia teknologi dan jasa global memberikan beasiswa penuh kepada Mahasiswa Universitas Katolik Atma Jaya (Unika Atmajaya). Beasiswa tersebut diberikan kepada 30 mahasiswa teknik dan bisnis.

    Selain itu, Bosch juga pelatihan teoritis dan praktik mengenai pengetahuan terbaru dalam otomotif, hidrolik, dan teknologi security automation kepada mahasiswa Unika Atmajaya tersebut.

    “Kerjasama seperti ini merupakan sebuah contoh kegiatan yang akan membantu meningkatkan kualitas pendidikan dan standar tenaga kerja,” kata Prof. Hadi Sutanto, Ph.D., Dekan Fakultas Teknik, Unika Atma Jaya dalam acara penandatanganan MOU dengan Bosch di kampus Atma Jaya, Jakarta, Rabu, (17/03/2013).

    Menurutnya, dengan terjalinnya kemitraan dengan para pelopor industri global seperti Bosch yang inovatif, memungkinkan mahasiswa Atma Jaya menjadi ujung tombak dalam kemajuan teknologi. Dalam hal ini adalah teknologi energi dan otomotif.

    Sementara itu, Rudy Karimun, Managing Director Bosch Indonesia mengatakan, bahwa Bosch sangat bangga menjadi bagian dari perjalanan edukasi dari siswa-siswa cerdas di Indonesia melalui kerjasama dengan Unika Atma Jaya.

    Menurutnya, dengan kemitraan strategis ini, mereka berharap akan dapat mengenali dan mengembangkan mahasiswa yang berbakat, memperkuat pelatihan dengan praktik, dan memberikan pengalaman kerja yang nyata dengan perspektif global melalui program magang di perusahaan mereka.

    Kerjasama ini merupakan tonggak pencapaian pertama Bosch dalam memberikan beasiswa bagi para mahasiswa dari universitas lokal di Indonesia. Pada tahun 2013 ini, Bosch merayakan seratus tahun program magang yang kali pertama dimulai oleh pendiri perusahaan Robert Bosch di Stuttgart, Jerman.

    Saat ini, lebih dari 6.500 pemuda di seluruh dunia tengah mengikuti program pelatihan kerja di perusahaan tersebut.[]

    - Advertisement -

    LEAVE A REPLY

    Please enter your comment!
    Please enter your name here