More

    Ini Dia Cemilan Penghilang Stress Kuliahmu

    Endah Kemala

    13 05 2013 ilustrasi cemilan penghilang stressKuliah emang bikin stres, apalagi kalau tiap dosen tiba-tiba memberikan tugas dengan deadline yang berbarengan. Semua itu bakal bikin otak kamu serasa pecah karena harus terbagi. Tiap malam bergadang sehingga tidak ada waktu untuk nongkrong bareng temen. Pagi esoknya harus siap presentasi tugas yang diberikan. Belum lagi kalau kamu lagi punya masalah sama kantong tipis dan doi. Tapi, semua itu harus bisa kamu hadapin dengan santai. Ternyata buat ngadepin stres ini kamu hanya butuh cemilan yang tepat, seperti berikut ini.

    Es Krim

    - Advertisement -

    Sebagai cemilan yang disukai banyak orang, banyak cewek yang beranggapan kalau es krim bisa menghancurkan diet mereka. Padahal sebagai cemilan yang disukai oleh anak-anak maupun orang dewasa, es krim ini ampuh lho buat ngademin hati dan pikiran kamu yang semeraut. Kabarnya, es krim ini bisa menjadi obat stres sementara dan menetralisir perasaan. Jika kamu mengonsumsi es krim yang terbuat dari bahan susu, kandungan L-triptophane di dalamnya bisa berfungsi sebagai obat penenang alami, yang efektif untuk menenangkan sistem saraf dan membantu mengatasi insomnia.

    Cokelat

    Banyak orang yang menganggap jika makanan manis ini bisa bikin jerawat dan gendut. Padahal cokelat mengandung vitamin A, B1, B2, C, D dan E serta banyak mineral yang penting bagi tubuh. Adanya kandungan antioksidan dan flavonoid pada coklat bahkan berkhasiat untuk mencegah timbulnya sel-sel kanker, serta mencegah penggumpalan darah. Kenapa cokelat ampuh banget untuk mengatasi stres? Karena adanya psikoaktif di dalam cokelat bisa meningkatkan zat-zat neurotransmitter pada otak, sehingga kamu akan merasa lebih nyaman dan rileks. Gak hanya itu, adanya kandungan kafein, theobromine, methyl-xantine dan phenylethylalanine, selain bisa memperbaiki mood juga efektif untuk mengurangi rasa capekmu ketika seharian beraktivitas.

    Almond

    Selain bisa kamu temukan di dalam cokelat dan es krim, almond juga bisa jadi cemilan krauk,,krauk untuk menemani kamu ngerjain tugas. Adanya kandungan Almond vitamin B dan magnesium akan membantuk produksi serotonin dalam tubuh, yang bisa mengatur suasana hati dan mengurangi stress. Selain itu, kandungan zinc pada almond ini bisa melawan banyak efek negatif dari stres. Almond juga memiliki andungan vitamin E yang bisa menjadi antioksidan untuk menghancurkan radikal bebas, sehingga bisa membantu kamu menghindari stres dan penyakit jantung.

    Yogurt

    Yogurt selain bagus untuk diet, juga bisa membantu mengatasi stres. Ini dikarenakan adanya kandungan bakteri probiotik pada yogurt bisa mempengaruhi jumlah serotonin sebagai hormon yang tugasnya mengatur mood dalam tubuh. Itulah mengapa yogurt menjadi antidepresan yang ampuh untuk melawan stress.

    Teh

    Negara kita yang tercinta ini kaya akan teh nya. Sejak dahulu kala, selain di Indonesia, banyak negara penghasil teh yang menjadikan minuman ini sebagai minuman favorit, untuk bersantai dan relaksasi dari kejenuhan. Bahkan, sebuah penelitian di Inggris mengungkapkan jika seorang pria minum teh hitam empat kali sehari selama enam minggu, maka kadar hormon kortisol atau hormon stress dalam tubuhnya akan berkurang. Itulah mengapa orang-orang di jaman dahulu menjadikan teh sebagai minuman penghilang stres.

    Banyak sekali jenis teh yang bisa coba kamu minum untuk ngilangin stres, seperti teh camomile, teh hijau, teh dengan rasa buah, dan aneka the lokal lainnya.

    Sekarang kamu gak usah khawatir lagi mengalami stress yang berlebihan. Tinggal menikmati cemilan sambil mengerjakan tugasmu. Ayo, semangat lagi! []

     

    - Advertisement -

    LEAVE A REPLY

    Please enter your comment!
    Please enter your name here