More

    Mobil Listrik Unpas Tercepat Se-Indonesia

    Ahmad Fauzan Sazli

    Tim Jalak Harupat Juara Mobil listrik

    YOGYAKARTA, KabarKampus – Mobil listrik Tim Jalak Harupat dari Universitas Pasundan Bandung menjadi mobil listrik tercepat pada ajang Indonesia Electrik Vehicle Competition (IEVC) di Universitas Gadjah Mada (UGM), Yogyakarta. Mobil tersebut mengalahkan 11 tim dari berbagai perguruan tinggi di Indonesia.

    - Advertisement -

    Sementara untuk juara kedua kompetisi mobil listrik diraih tim ‘Tpop’ dari Politeknik Bandung serta tim ‘Green Fast’ dari Politeknik Negeri Semarang sebagai juara tiga. Selain itu dalam ajang yang digelar jurusan Teknik Mesini ini, panitia memberikan penghargaan khusus untuk best presentation yaitu tim ‘Alive’ dari Universitas Negeri Yogyakarta.

    Kemenangan tim Jalak Harupat ini karena desain mobilnya tidak hanya dapat digunakan di area sirkuit balap, namun juga dapat digunakan sebagai mobil rekreasi. Selain itu mesin yang digunakan merupakan mesin impor dari Cina.

    Menurut Reza Rahardian, perwakilan tim, Secara teknis mesin mobil Jalak Harupat menggunakan daya hingga 6 ribu watt dengan battery 12 volt, 42 ampere/hour. Kecepatan maksimum mobil listrik karya mahasiswa Universitas Pasundan ini bisa mencapai 73 km/jam atau jika dengan kecepatan 50 km/jam bisa menempuh jarak terjauh hingga 10 kilometer.

    “Kami siapkan mobil ini selama enam bulan, mulai dari desain rangka dan penyediaan bahan. Total biaya yang kita butuhkan capai Rp 60 juta,” kata Reza.

    Kompetisi mobil listrik ini telah digelar di Universitas Gadjah Mada dari tanggal 08 – 09 Juni 2013 lalu. Dalam pertandingan tersebut para peserta harus menyelesaikan 10 lap dari sirkuit yang tiap lap-nya berjarak sejauh 400 meter.

    Adapun Perguruan Tinggi yang mengikuti kompetisi tersebut yakni, Universitas Gadjah Mada, Universitas Negeri Yogyakarta, Universitas Pasundan Bandung, Universitas Mataram, Universitas Negeri Jakarta, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta, Politeknik Negeri Bandung, Politeknik Negeri Semarang, Universitas Bangka Belitung, dan STTNAS Yogyakarta.[]

    - Advertisement -

    LEAVE A REPLY

    Please enter your comment!
    Please enter your name here