Ahmad Fauzan Sazli
JAKARTA, KabarKampus – Sebanyak 120 mahasiswa Indonesia memperoleh beasiswa Erasmus Mundus dari Uni Eropa. Mereka akan berangkat ke berbagai negara anggota Uni Eropa untuk menempuh pendidikan S1, S2, S3 dan pasca doktoral di berbagai Perguruan Tinggi di Eropa mulai tahun akademik 2013 – 2014.
Sebagian dari penerima beasiswa tersebut akan menempuh pendidikan sekurang-kurangnya di dua perguruan tinggi yang terletak di negara Eropa yang berbeda. Penerima beasiswa dari Indonesia merupakan sebagian dari 2.000 penerima beasiswa Erasmus Mundus di seluruh dunia dan 250 mahasiswa di kawasan ASEAN.
“Beasiswa Erasmus Mundus memberikan peluang kepada para mahasiswa untuk membangun masa depan yang lebih baik dan kesempatan yang berharga untuk belajar tentang kebudayaan, bahasa serta sistem akademik di berbagai perguruan tinggi terbaik di Eropa,” kata Jan Willem Blankert, Charge d’Affaires dari Delegasi Uni Eropa di Indonesia di Jakarta, Sabtu, (06/07/2013).
Blanker berharap mahasiswa yang mendapa beasiswa tersebut akan kembali membawa kenangan yang indah tentang Eropa dan dapat menjalin persabatan dengan teman-teman baru. Secara umum, beasiswa ini dapat mendukung mereka untuk meningkatkan keahlian di bidang masing-masing dan sekembalinya ke Indonesia mereka dapat memberikan kontribusi bagi pembangunan Indonesia.
Program Erasmus Mundus sendiri didanai oleh Uni Eropa dengan bertujuan memberikan kontribusi terhadap pengembangan ketrampilan dan keahlian para generasi muda, meningkatkan pemahaman antar budaya, dan mendukung kerjasama internasional dan memperluas jaringan antar akademisi dan perguruan tinggi di Eropa dan negara-negara lain.
Saat ini terdapat 140 program Magister S-2 Erasmus Mundus dan 42 program Doktorat S-3 Erasmus Mundus yang ditawarkan dan mencakup berbagai bidang seperti teknologi, ilmu pengetahuan alam, ilmu pengetahuan sosial, bisnis, ilmu ekonomi, hukum serta ilmu pengetahuan budaya/ sastra. Sejak dimulainya program Erasmus Mundus pada tahun 2004, sudah lebih dari 700 mahasiswa Indonesia telah memperoleh manfaat dari program tersebut.
Program Erasmus Mundus juga telah mendukung kerjasama antara berbagai perguruan tinggi di Eropa dan negara-negara lain di seluruh dunia. Guna memudahkan proses aplikasi beasiswa Uni Eropa maka sejak tahun 2014 Uni Eropa akan menggabungkan tujuh program pendidikan tinggi kedalam satu program yang bernama “Erasmus for All”.[]