More

    Raih 2,5 Miliar di Jakarta Marathon 2013

    Frino Bariarcianur

    26 10 2013 jakarta marathon logoJAKARTA, Kabarkampus-Event bergengsi berskala internasional Jakarta Marathon 2013 yang digelar Minggu, 27 Oktober 2013, memperebutkan total hadiah Rp.2,5 miliar. Ribuan pelari telah bersiap mengadu kecepatan di jalan raya Jakarta.

    Dalam event olah raga tersebut sejumlah pelari top dunia turut berpartisipasi. Diantaranya Stephen Tum dari Kenya dan Markos Geneti dari Ethiopia. Tentu tidak hanya dua orang pelari dunia tersebut, ada juga peserta dari Inggris,Jepang, Australia dan Perancis dan ada sekira 5 ribu pelari lagi yang berambisi untuk mendapatkan hadiah besar tersebut. Dipastikan persaingan lari jarak jauh ini akan berlangsung sengit.

    - Advertisement -

    Ratiyono, Kepala Dinas Olahraga dan Pemuda (Disorda) DKI Jakarta, menyatakan panitia telah menyediakan hadiah pertama sebesar 40 ribu US Dollar!

    Untuk menyukseskan Jakarta Marathon 2013, pihak kepolisian menurunkan sekira 3.600 personel berasal dari Sabhara dan Intel Reserse di sepanjang lintasan. Ada juga sekira 1.000 Pramuka dan Paskibraka dari sekolah-sekolah yang ada di seluruh wilayah DKI Jakarta.

    Apakah para atlet akan berlari diantara kemacetan ibukota? Tentu tidak, karena di sepanjang lintasan akan dikosongkan.

    Lintasan Jakarta Marathon 2013 akan bermula dari Silang Monas Barat Daya-Jalan Budi Kemulyaan-Jalan Majapahit-Jalan Gajah Mada-Kawasan Kota Tua-Jalan Hayam Wuruk-PT Pos Indonesia-Gereja Katedral-Masjid Istiqlal-Jalan Veteran-Jalan Medan Merdeka Barat-Jalan MH Thamrin-Bundaran HI-Jalan Imam Bonjol-Jalan HR Rasuna Said-Jalan Asia Afrika-Jalan Hang Tuah-Jalan Jend. Sudirman-dan berakhir di silang Monas Barat.

    Rute sepanjang 42,195 Km ini dirancang agar pelari tidak hanya menuntaskan lintasan tapi diharapkan dapat menikmati keindahan lansekap kota Jakarta dengan menyusuri sudut-sudut keanggunan situs peninggalan sejarah, bangunan dan museum bersejarah, serta deretan kemegahan bangunan Jakarta masa kini. Dan yang patut diacungi jempol, berdasarkan hasil kalibrasi yang dilakukan International Association of Athletics Federations (IAAF) rute Jakarta Marathon 2013 mendapatkan nilai grade A.

    Dalam ajang Jakarta Marathon 2013 dilombakan lima nomor lari yakni; Full Marathon 42,195 km, Half Marathon 21 km, 10K (10 km),  5K (5 km), danMarathoonz (Children’s Sprint) 1,3 km.

    Untuk memeriahkan Jakarta Martahon 2013, pihak Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif akan mendirikan 17 panggung yang berisi pelbagai pertunjukkan seni budaya Indonesia. Jakarta Marathon 2013 yang mengusung tema ” “Festival City Marathon” disponsori oleh Bank Mandiri bekerjasama dengan DKI Jakarta dan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.[]

    - Advertisement -

    LEAVE A REPLY

    Please enter your comment!
    Please enter your name here