More

    Undip Target Juara di Pimnas 2015

    Mahasiswa Undip mengembangkan teknologi pengolah ikan asin. Dok. Undip
    Mahasiswa Undip mengembangkan teknologi pengolah ikan asin. Dok. Undip

    SEMARANG, KabarKampus – Perhelatan Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional (PIMNAS) 2015 siap digelar di kampus Universitas Haluoleo (UHO), Kendari pada tanggal 05 – 09 Oktober 2015. PIMNAS ke-28 kali ini akan diikuti oleh 440 tim dari 200 perguruan tinggi negeri maupun swasta, dengan jumlah peserta sebanyak 4000 peserta.

    Salah satu peserta adalah dari Universitas Diponegoro (Undip). Tahun ini Undip berhasil lolos menjadi salah satu perguruan tinggi dengan  jumlah peserta terbanyak yaitu 35 kelompok Pekan Kreatifitas Mahasiswa (PKM).

    Budi Setiyono, PhD, Pembantu Rektor Bidang Kemahasiswaan Undip mengatakan, jumlah tersebut merupakan capaian prestasi terbaik diantara perguruan tinggi di Indonesia. Undip masuk dalam rangking lima besar dengan jumlah peserta berturut-turut diraih oleh  Undip, ITS, Unibraw, UGM, dan UNY.

    - Advertisement -

    “Prestasi ini tidak terlepas dari usaha keras yang dilakukan segenap keluarga besar Undip selama ini, baik mahasiswa, dosen, dan civitas academica yang lain” ungkapnya katanya, Senin, (10/08/2015).

    Menurut Budi, atas capaian tersebut, Undip menargetkan untuk merebut juara umum PIMNAS ke-28 di Universitas Haluoleo Kendari pada 5-9 Oktober 2015 mendatang. “Kami akan melakukan persiapan lebih lanjut sebaik mungkin, sehingga Tim Undip bisa membawa pulang gelar juara umum,” tambah dosen Ilmu Pemerintahan ini.

    Ia menuturkan, untuk mencapai target tersebut, tim Undip akan mengikuti karantina selama tiga hari sebelum diberangkatkan ke Kendari. Materi pembinaan terdiri dari peningkatan kecakapan presentasi, penajaman analisis ilmiah, pembentukan rasa percaya diri, dan manajemen tim.[]

    - Advertisement -

    LEAVE A REPLY

    Please enter your comment!
    Please enter your name here