More

    Ketua PB HMI : Penyebab Utama Radikalisme Adalah Pengangguran dan Pendidikan

    Lokasi pos polisi di depan Sarinah yang dibom, Kamis (14/01/2016). FOTO : Archicco Guilliano, ABC News
    Lokasi pos polisi di depan Sarinah yang dibom, Kamis (14/01/2016). FOTO : Archicco Guilliano, ABC News

    JAKARTA, KabarKampus Bagi Muyadi P. Tamsir, Ketua PB Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) penyebab utama radikalisme di Indonesia adalah pengangguran dan banyak generasi anak muda yang tidak berpendidikan. Karenanya ketika hal itu terjadi, anak muda akan mudah disusupi paham baru dan radikalisme.

    “Ini menjadi kewajiban pemerintah. Bagaimana pemerintah bisa memberikan pendidikan, pekerjaan kepada generasi muda Indonesia,” katanya kepada KabarKampus, Kamis, (14/01/2016).

    (Baca juga : Ketua PB HMI Minta Aparat Segera Pulihkan Rasa Tidak Aman Warga Jakarta)

    - Advertisement -

    Pria yang pernah mengenyam pendidikan S1 di Fisip Universitas Kapuas ini yakin, ketika generasi muda Indonesia bisa menikmati kehidupan yang layak, dia disibukkan dengan aktivitas produktif dan pendidikan yang tinggi. “Maka mereka bisa terhindar dari paham radikalisme.”

    ”Ini PR bagi kita semua, PR bagi PB HMI, dan PR bagi pemerintah yaitu bagaimana bisa menerapkan tarap hidup, kesejahteraan masyarakat, terutama generasi muda ke depan,” tutur Muyadi yang pernah menjabat sebagai Sekjend PB HMI ini. []

    - Advertisement -

    LEAVE A REPLY

    Please enter your comment!
    Please enter your name here