More

    Anak-anak Desa Binaan”Go To Campus” Unnes

    Anak-anak binaan BEM FIP Unnes unjuk karya di kampus Unnes Semarang, Minggu, (26/11/2016). Foto : BEM FIP Unnes
    Anak-anak binaan BEM FIP Unnes unjuk karya di kampus Unnes Sekaran, Minggu, (26/11/2016). Foto : BEM FIP Unnes

    SEMARANG, KabarKampus – Jika biasanya kampus dipenuhi oleh para mahasiswa, hal berbeda terjadi di lingkungan Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Semarang (FIP Unnes) pada Minggu (28/11/2016). Kali ini yang memenuhi lingkungan FIP Unnes adalah anak-anak.

    Mereka adalah anak-anak binaan Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) FIP Unnes. Mereka sengaja didatangkan untuk menampilkan berbagai macam bakat dan keterampilan melalui acara Children Goes to Campus (CGC) yang digelar di Gedung Dekanat Kampus FIP Unnes Sekaran. Puluhan anak-anak tersebut menampilkan antara lain drama, tari, paduan suara, dan baca puisi.

    Arif Nur Muhammad, Ketua BEM FIP Unnes mengatakan, acara tahunan ini merupakan gelar karya dari program rumah inspirasi. Laskar Garasi sebutan untuk relawan rumah inspirasi hampir setiap hari melakukan pendampingan pendidikan terhadap anak-anak di Desa Tinjomoyo dan Desa Gondoriyo.

    - Advertisement -

    “Ini merupakan tahun ke dua rumah inspirasi selenggarakan CGC. Seluruh anak-anak yang didatangkan berasal dari Desa Tinjomoyo dan Gondoriyo yang telah menjadi desa binaan BEM FIP Unnes,” kata Arif disela-sela acara.

    Sementara itu, Kholifah, Ketua Pelakasana CGC mengatakan, kegiatan ini merupakan puncak acara rumah inspirasi setiap tahunnya. Tahun ini, lanjutnya, CGC mengangkat tema “Mudaku Ceria” untuk memotivasi anak-anak agar semangat menggapai cita-citanya.

    “CGC sebagai bentuk apresiasi kepada anak-anak binaan dan para relawan rumah inspirasi. Harapannya dapat memotivasi dan memicu anak mengembangkan bakat dan minat mereka. Selain itu agar relawan semakin semangat untuk mengabdi serta peduli lingkungan. Saya ingin di tahun depan pentas mereka semacam ini bisa di munculkan di depan umum,” pungkas Kholifah.

    Acara CGC ini juga menghadirkan Pendongeng asal Semarang Kak Kempo untuk menghibur anak-anak. Diakhir acara, seluruh anak diajak keliling kampus Unnes sebagai wahana memperkenalkan kampus unnes.[]

    - Advertisement -

    LEAVE A REPLY

    Please enter your comment!
    Please enter your name here