More

    Elektronifikasi, Ancaman Buruh di Tahun 2019

    Konferensi Pers Catatan Akhir Tahun LBH Bandung di KaKa Cafe Bandung, (21/12/2018). Dok. Fauzan

    BANDUNG, KabarKampus – Pada tahun 2019, elektronifikasi atau pergantian tenaga manusia oleh sistem komputer bakal menjadi ancaman bagi buruh di Indonesia. Hal ini karena, otomatisasi ini bakal berdampak pada PHK massal buruh.

    Syahri Dalimunthe, Kepala Divisi Perburuhan Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Bandung mencontohkan, pergantian tenaga manusia oleh komputer telah dilakukan oleh perusahaan BUMN Jasa Marga. Mereka menggantikan penjaga pintu tol dengan elektronifikasi atau pembayaran non tunai menggunakan e-toll.

    “Jadi teman-teman waktu itu di PHK, karena pengantian tenaga, dari tenaga manusia ke tenaga mesin. Penjaga tol hari ini digantikan dengan mesin e-toll,” kata Ari dalam catatan akhir tahun LBH Bandung pada akhir Desember lalu di KaKa Café Bandung.

    - Advertisement -

    Namun menurutnya, dalam proses advokasi karyawan yang di PHK di Dinas Tenaga Kerja Provinsi Jawa Barat, tim LBH Bandung mendapatkan sejumlah hambatan. Diantaranya, pihak HRD dan Hukum Jasa Marga justru mengaku bernasib sama alias tak mengalami kejelasan nasib di Jasa Marga. Mereka didorong pensiun dini akibat elektronifikasi tersebut.

    “Mereka bilang, kalau tuntutan teman-teman adalah dipekerjakan kembali, jangankan teman-teman, saya saja nasibnya ngga tau. Karena hari ini dorongan dari perusahaan adalah pensiun dini, mereka didorong untuk melakukan upaya pensiun dini, karena pergantian tenaga manusia dengan tenaga mesin. Artinya ngga keinginan mereka dipekerjakan kembali akan dikabulkan,” kata Ari.

    Sehingga menurut Ari, seharusnya ini menjadi agenda perlawanan bersama, karena tak hanya penjaga tol yang terancam. Namun bagi Ari, ke depan tak hanya di dunia transfortasi saja yang bakal mengalami PHK pada tahun 2019. Ia menyebut sektor lain juga akan terkena dampaknya seperti garmen, perbankan, otomotif dan lain sebagainya.

    “Jadi pada tahun 2019 mendatang LBH Bandung akan focus pada elektronifikasi ini. Karena bakal berdampak pada PHK massal,” ungkapnya.[]

    - Advertisement -

    LEAVE A REPLY

    Please enter your comment!
    Please enter your name here