Ahmad Fauzan Sazli
JAKARTA, KabarKampus -Fastival Bambu Nusantara (FBN) kembali digelar untuk yang keenam kalinya. Kali ini FBM mengambil tempat di Jakarta Convention Center, Jakarta, dari tanggal 01 – 02 September 2012.
Event ini diikuti peserta dari dua belas provinsi di Indonesia yaitu, Jawa Barat, Jakarta, Jawa Tengah (Solo), Bali, NTT, Kalimantan Tengah, Sulawesi Selatan, Sulawesi Utara, Jambi dan Lampung. Para peserta dari daerah menampilkan musik etnik dengan aransemen perangkat musik bambu.
Sejumlah musisi juga turut meramaikan festival ini, yakni Vicky Sianipar, Dwiki Darmawan, Balawan, Rafli Wa Saja, dan sebagainya. Seperti Dwiki Dharmawan dalam penampilannya banyak mengeksplore berbagai musik berbagai daerah seperti Dayak, Jawa Barat, dan Batak.
Dadang Johari, ketua pelaksana Fastival Bambu Nusantara mengatakan, Festival Bambu Nusantara ingin memperkenalkan musik maupun kerajinan bambu dari berbagai daerah di Indonesia. “Musik bambu merupakan alternatif musik yang tak kalah bagusnya dari musik-musik luar negeri,” kata Dadang.
Dadang berharap festival bambu gaungnya lebih besar lagi. Lebih banyak daerah yang berpartisipasi.
Festival bambu ini juga ini diramaikan oleh sejumlah musisi dari Jepang yaitu Bambu Melodi Manis dan Anggrek Buluh Perindu. Dan yang tak kalah menarik adalah penampilan dari Samba Sunda, Karinding Attack, Bambu Wukir, Bebenjo, Bambu Patempong Makassar, Talo Balak Lampung, Alor (NTT), Kuda Laut, Ganiati, IKJ, Manunggal Roso Solo, SMP Cikini dan SMPN 1 Megamendung.[]