More

    Undangan Pemutaran Film dan Lomba Mural di Simposium Hukum Nasional UI

    27 10 2014 Simposium Hukum NasionalKekerasan seksual yang terjadi berulang kali di Indonesia menampilkan fenomena gunung es: yang teridentifikasi dan dilaporkan jauh lebih sedikit daripada fakta yang sesungguhnya terjadi. Fakta-fakta menunjukkan bahwa budaya hukum yang ada belum dapat mengakomodasi dan melindungi masyarakat Indonesia dari kekerasan seksual sepenuhnya, sehingga memberikan urgensi adanya solusi bagi setiap permasalahan dan tantangan yang terdapat baik di dalam hukum dan penegakannya maupun di dalam masyarakat sendiri agar upaya memerangi kekerasan seksual di Indonesia dapat berjalan dengan lebih optimal.

    Dengan alasan tersebut, Departemen Kajian dan Aksi Strategis (Kastrat) BEM FHUI 2014 mengadakan Simposium Hukum Nasional 2014 dengan tema “Peningkatan Peran Pemerintah dan Partisipasi Masyarakat dalam Memerangi Kekerasan Seksual”. Sehubungan dengan hal tersebut, kami mengundang Bapak/Ibu untuk hadir di dalam acara Pre Event SHN 2014. Kegiatan Pre Event ini terdiri dari:

    1. Festival Film

    Film-film yang akan diputar adalah sebagai berikut

    - Advertisement -
    • Ca Bau Kan

    Pemutaran film dan talkshow Ca Bau Kan akan diadakan pada Tanggal: 29 Oktober 2014, Pukul 13.00-17.00, di Cinema Room, Perpustakaan Pusat Universitas Indonesia.

    Pembicara: Nia Dinata (Sutradara film Ca Bau Kan) dan Remy Sylado (Penulis buku Ca Bau Kan: Hanya Sebuah Dosa).

    • Sang Penari

    Pemutaran film dan talkshow Sang Penari akan diadakan pada  tanggal: 30 Oktober 2014, Pukul 13.00-17.00 di Auditorium FHUI.

    Pembicara: Prisia Nasution* (Pemeran Srintil dalam film Sang Penari) dan Mohamad Guntur Romli (Penulis)

    • Bitter Honey (dari Robert Lemelson, sutradara film 40 Years of Silence)

    Pemutaran film Bitter Honey akan diadakan pada tanggal: 29 Oktober 2014, pukul 10.00-12.30 di Cinema Room, Perpustakaan Pusat Universitas Indonesia.

    Pembicara: Ni Nengah Budawati, S.H. (Direktur LBH APIK Bali)

    * tentatif

    1. Kompetisi dan Pameran Mural

    Kompetisi dan Pameran Mural dengan tema “Kekerasan Seksual: Pecahkan Kesunyian” ini terbuka untuk umum.

    Kompetisi dan pameran mural akan diadakan pada tanggal: 29-30 Oktober 2014, pukul 10.00-17.00 di Taman Lingkar, Perpustakaan Pusat Universitas Indonesia.[]

     

     

    - Advertisement -

    LEAVE A REPLY

    Please enter your comment!
    Please enter your name here