More

    7 Website Freelance Ini Bisa Jadi Sumber Penghasilan Mahasiswa

    GuruPrivat.comSaat ini sudah banyak mahasiswa memulai karir profesional sejak berstatus mahasiswa. Bahkan tak sendikit perusahaan nasional dan internasional telah mempercayai mahasiswa mengerjakan berbagai project.

    Hal ini didukung dengan berbagai website untuk para freelance yang terus bermunculan. Website tersebut memudahkan pihak perusahaan dan para freelancer saling bertransaksi untuk setiap project. Kompetisi yang menarik hingga tawaran fee yang menggiurkan adalah daya tariknya.

    Terlebih untuk kamu yang masih berstatus mahasiswa. Mendapatkan pemasukan setiap bulannya tentu menjadi kepuasan tersendiri disamping networking dan skill yang bisa semakin berkembang.

    - Advertisement -

    Nah, kalau kamu penasaran website apa saja yang akan dengan mudah memberikan berbagai project pekerjaan sesuai dengan skill dan passion kamu, simak baik-baik 7 website untuk para freelance berikut ini :

    99design.com99 Design

    Bagi kamu yang menekuni dunia design, pasti familiar dengan website yang satu ini. Kompetisi para desainer handal secara tersaji di website ini. Karena setiap kliennya akan secara cepat memberikan umpan revisi terhadap setiap request design logo.

    GuruPrivat.com

    Website ini cocok buat kamu yang punya hobi sharing dan mengajar. Bahkan sebenarnya GuruPrivat.com cocok sekali buat para mahasiswa dari background pendidikan untuk ngasah skill sekaligus dapat pemasukan tambahan setiap bulannya.

    FreeLanceWritingJobs.com

    Nah..kalau ini tempat bersaingannya yang punya hobi nulis. Mulai dari editor, blogger, writer sampai dengan penerbit akan secara real time memberikan brief tulisan yang membuat kamu tambah semangat untuk berkompetisi.

    DemandMedia.com

    Merupakan platform bagi para manusia kreatif mulai dari fotografer, designer, penulis, hingga sutradara film. Jika kamu tertantang untuk bekerja secara freelance di beberapa perusahaan untuk membuat konten kreatif, website ini salah satu alternatifnya.

    CollegeRecruiter.comFreelanceWritingJobs.com

    Kalau website ini secara spesifik cocok buat kamu yang akan dan baru lulus kuliah. Platform ini menyediakan fitur agar kamu bisa menguplod berbagai porfolio sehingga kamu bisa mendapatkan project pekerjaan yang semakin tinggi.

    Ifreelance.com

    Website ini hampir mirip dengan kebanyakan website untuk para freelance umumnya. Namun yang membuat berbeda untuk website ini adalah kamu dapat 100% menikmati hasil dari setiap project yang berhasil kamu dapatkan tanpa adanya pajak.

    upwork.com

    Platform ini cocok untuk kamu yang punya skill untuk industri kekinian. Berbagai skill mulai dari web developer, mobile developer, penulis, sales & marketing, customer service hingga konsultan profesional. Sehingga memberikan kamu kesempatan untuk mendapatkan banyak project baik jangka panjang maupun jangka pendek.

    - Advertisement -

    1 COMMENT

    LEAVE A REPLY

    Please enter your comment!
    Please enter your name here