Pebri Riawan
Pemanasan global atau global warming hingga saat ini masih menjadi masalah bagi bumi. Dari waktu ke waktu dampaknya semakin buruk. Melelehnya es di kutub yang menyebabkan permukaan air laut meningkat merupakan salah satu dampaknya, karena suhu rata-rata bumi meningkat.
Pemanasan global membuat iklim tidak stabil juga gangguan ekologi. Tak hanya itu, pemanasan global juga menyebabkan berbagai macam penyakit yang berhubungan dengan panas (heat stroke) dan kematian. Temperatur yang panas dapat menyebabkan kekeringan yang berimbas pada gagal panen.
Bagaimana solusi untuk mengatasi pemanasan global? Mungkin itu pertanyaan yang akan muncul setelah tahu dampak yang ditimbulkan oleh pemanasan global. Sebenarnya tak perlu melakukan hal yang muluk-muluk, dari hal-hal sederhana pun bisa membantu mengurangi pemanasan global. Caranya adalah dengan menerapkan green lifestyle.
Green lifestyle adalah bergaya hidup hijau. Ini bukan berarti harus berpenampilan serba hijau, melainkan gaya hidup yang sehat dengan mengurangi produksi sampah. Green lifestyle yang bisa dilakukan beberapa di antaranya sebagai berikut:
1. Mengurangi penggunaan kantong plastik
Diketahui bahwa sampah plastik merupakan salah satu penyebab pemanasan global, karena sampah plastik sulit terurai. Maka dari itu, penggunaan kantong plastik harus dikurangi. Apabila berbelanja ke supermarket atau ke warung, sebaiknya menggunakan kantong yang ramah lingkungan, yaitu kantong yang bisa dipakai berulang-ulang. Jadi, bisa berhemat sekaligus mengurangi sampah plastik.
2. Menggunakan kertas bolak balik
Dengan cara ini bisa berhemat penggunaan kertas. Berhemat kertas berarti juga mengurangi penebangan pohon, karena kertas terbuat dari pohon. Dan dengan berkurangnya pohon yang ditebang maka kerusakan hutan juga akan berkurang.
3. Menggunakan email sebagai pengganti surat
Ini merupakan cara yang dapat dilakukan untuk mengurangi sampah kertas. Selain sampah kertas berkurang, menggunakan email juga lebih cepat dan tidak perlu repot untuk mencetak.
4. Menggunakan tumbler atau tempat minum isi ulang
Untuk yang sering membawa bekal minum saat bepergian, sebaiknya menggunakan tumbler atau wadah minum yang bisa diisi ulang. Ini bertujuan untuk mengurangi sampah dari penggunaan botol sekali pakai.
5. Bersepeda, berjalan kaki, dan menggunakan transportasi umum
Selain sehat, bersepeda dan berjalan kaki dapat mengurangi polusi yang ditimbulkan oleh kendaraan bermotor. Begitu juga dengan memakai kendaraan umum, bisa mengurangi asap yang keluar dari kendaraan pribadi.
Jadi, untuk membantu mengatasi permasalahan pemanasan global itu tak harus melakukan hal yang besar. Dengan menerapkan green lifestyle di kehidupan sehari-hari juga sudah membantu mengatasi permasalahan tersebut. Selain itu, juga ada manfaat lainnya. Penerapan green lifestyle juga berdampak baik dari segi ekonomi, yaitu hemat. Ibarat pepatah “sekali mendayung, dua tiga pulau terlampaui”.[]